Find Us On Social Media :

5 Penyebab Sering Kebelet Buang Air Kecil, Selain Karena Banyak Minum

5 Hal ini jadi penyebab seseorang sering kebelet kencing.

GridHEALTH.id - Kebelet buang air kecil terkendang menjadi suatu kondisi yang menyebalkan.

Sebab selain membuat kita tak nyaman, kebelet kencing juga kerap membuat aktivitas sehari-hari  terganggu.

Seperti kebelet buang air kecil ketika berkendara atau sedang mengikuti rapat, kondisi ini tentu sangat menyebalkan.

Diketahui, biasanya kebelet buang air kecil ini terjadi karena kita terlalu banyak minum cairan.

Baca Juga: Jangan Sepelekan Bau Kencing, Waspadai 3 Penyebab Urin Berbau Tajam

Akan tetapi dilansir dari Cleveland Clinic, kebelet buang air kecil ini juga bisa terjadi karena adanya infeksi saluran kandung kemih.

Hal itu disampaikan langsung oleh peneliti dari Departemen Urologi University of Southern California, Profesor Inderbir Gill.

Menurutnya kebelet buang air kecil ini memiliki gejala seperti adanya rasa sakit, sensasi rasa terbakar, dan warna urine yang keruh.