Find Us On Social Media :

WNI dari Wuhan Disemprot Disinfektan, Indonesia Malah Kena Semprot Rusia: Lebih Baik Diam daripada Menunjukkan Kebodohan

Indonesia kena semprot Rusia masalah penyemprotan disinfektan pada WNI dari Wuhan

Misalnya ethanol yang dapat menyebabkan seseorang mengalami berbagai gangguan kesehatan seperti tekanan darah rendah (hipotensi), gula darah rendah (hipoglikemia), mual dan muntah, hingga buang air kecil berlebihan.

Sedangkan menurut Departmen of Health, New York State menyebutkan bahwa kandungan asam peroksiasetik dan klorin dapat menyebabkan iritasi pernapasan makin memburuk, mengi, sulit bernapas, sakit tenggorokan, batuk, sesak dada, iritasi mata, hingga iritasi kulit.

Baca Juga: Tak Hanya Lewat Percikan Air Liur dan Telapak Tangan, Virus Corona Menyebar dari Kotoran Manusia

 

Kendati demikian, Kepala Bidang Media dan Opini Publik Kemenkes, Busroni mengatakan, penyemprotan itu sudah dilakukan sesuai standar operasional prosedur (SOP) dan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

Cairan yang digunakan merupakan disinfektan yang memiliki kemampuan untuk mengatasi virus semacam ini.

"Kita sangat patuh terhadap SOP dan juga standar. Penyemprotan itu sudah disesuaikan dengan standar kesehatan dunia (WHO). Dan itu bukan yang pertama, itu untuk mem-back up lagi, memastikan lagi," kata Busroni saat dihubungi Kompas.com, Senin pagi.

Alhasil, cuitan warga Rusia itu mendapat balasan yang tak kalah pedas dari warganet asal Indonesia. 

Baca Juga: Bukan Menolak Pulang, Ini Alasan 7 WNI di Wuhan Tak Ikut Dipulangkan ke Indonesia

"Ini hanya langkah pertama sebelum Otoritas Kesehatan Nasional mengkarantina orang-orang selama 14 hari di pangkalan militer, status kesehatan akan dipantau pada hari-hari itu. Lebih baik pikirkan negara Anda, 2 orang sudah terinfeksi sedangkan Indonesia untungnya masih bebas virus," tambah lainnya.

 

Seperti diketahui, hingga kini tercatat ada 2 orang terjangkit virus corona di Rusia. (*)

 #berantasstunting