GridHEALTH.id - Siapa diantara kita yang tidak pernah makan roti?
Sepertinya tidak ada.
Bahkan jika ditanya, siapa yang dalam waktu satu hari kebelakang belum makan roti?
Kemungkinan tidak ada.
Sebab roti sudah menjadi makanan yang paling sering kita konsumsi.
Mengonsumsi roti sudah menjadi kebiasaan yang rutin dilakukan banyak orang.
Alasannya tidak lain, enak, variannya banyak, mudah dalam penyajian, dan mudah diolah menjadi banyak menu.
Juga roti harganya cukup terjangkau, dan praktis menjadi menu sarapan.
Baca Juga: Viral Foto Lengan Bayi Seperti Roti Sobek, Begini Penjelasan Medisnya
Nah, dari sekian banyak varian roti, roti tawar adalah paling favorit tersedia di meja makan kita. betul kan?
Alasannya sama, mudah diolah menjadi aneka menu makanan yang disukai oleh setiap anggota keluarga.
Tentunya penyajiannya cepat, bisa dimakan dimana saja, tak terkecuali dalam perjalanan menuju sekolah atau tempat kerja.
Tapi diantara kita yang sering mengonsumsi roti tawar, ada yang sudah tahu fakta kesehatan roti tawar?
Ya, fakta kesehatan roti tawar ini memang seolah disembunyikan. Maklum jarang yang mengetahuinya.
tapi sebenarnya tidak, fakta roti tawar bagi kesehatan bisa dengan mudah kita ketahui, jika kita tahu apa yang terkandung dalam roti tawar dan melek ilmu gizi.
Berikut 5 fakta roti tawar yang ternyata merugikan kesehatan, apalagi jika selalu dijadikan menu sarapan dan makan malam.