Find Us On Social Media :

Khasiat Daun Koja, Atasi Anemia Hingga Penyubur Cepat Hamil

Daun koja bermanfaat bagi kesehatan dan juga kesuburan wanita.

GridHEALTH.id - Bagi penggemar masakan kari, mungkin belum tahu bahwa salah satu bahan yang digunakan sebagai penyedap masakan ini adalah daun koja atau dikenal juga daun kari.

Baca Juga: Daun Ketumbar Segar Terbukti Bersihkan Pankreas, Lever dan Ginjal

Bentuk daun kari ini hampir sama dengan daun salam, tetapi ukurannya lebih kecil dan baunya lebih tajam.

Meskipun bentuknya sederhana dan sangat mudah didapat, ternyata daun kari mengandung karbohidrat, serat, kalsium, fosfor, besi dan vitamin seperti vitamin C, vitamin A, vitamin B dan vitamin E. Kandungan di dalam daun kari ini bisa membantu fungsi jantung lebih baik melawan infeksi.

Selain itu, daun kari juga bisa mempercantik rambut dan kulit Anda. Berikut ini beberapa manfaat kesehatan dari daun kari seperti yang dilansir oleh Times of India, antara lain:

1. Mengatasi anemia

Daun kari adalah sayuran yang kaya zat besi dan asam folat. Asam folat membantu tubuh menyerap zat besi, sehingga sayuran ini berguna mengatasi anemia.

Baca Juga: 4 Makanan yang Dibutuhkan Ibu Menyusui Agar Tubuh Tak Gampang Lemas

Daun kari mengandung zat besi dan asam folat yang berperan dalam pembentukan sel darah merah. Karenanya memakan atau minum jus daun kari akan memberi manfaat bagi yang menderita anemia.