Find Us On Social Media :

Dapat Cegah Infeksi Bakteri, Benarkah Madu Manuka Bisa Jadi Alternatif Pencegahan dan Pengobatan Virus Corona?

Madu manuka bisa jadi alternatif pencegahan dan pengobatan virus corona (Covid-19)

GridHEALTH.id - Bagi sebagian orang, madu manuka memang dianggap memiliki khasiat yang sangat luar biasa.

Meski harganya tergolong relatif mahal, madu manuka yang berasal dari serbuk bunga manuka yang tumbuh subur di New Zealand ini sering kali dijadikan sebagai perawatan tubuh.

Baca Juga: Cukup Air Hangat dan Madu Untuk Percepat Penyembuhan Sakit Tenggorokan, Ini Caranya

Madu manuka kerap kali dijadikan sebagai campuran lulur, masker, atau perawatan kecantikan lainnya.

Namun tahukah, rupanya madu manuka juga digadang-gadang memiliki manfaat untuk menangkal infeksi bakteri.

Baca Juga: Jangan Keliru, Ini Bedanya Bakteri dan Virus yang Sebabkan Penyakit

Bahkan ada yang menyebut bahwa madu manuka bisa dijadikan alternatif pencegahan virus corona (Covid-19). Benarkah itu?

Berdasarkan data dari WebMD, madu manuka rupanya mengandung hidrogen peroksida, yang bekerja sebagai antibiotik alami.

Madu manuka juga mengandung senyawa Methylglyoxal (MG) atau senyawa antibiotik hebat yang berguna sebagai anti-inflamasi, dan cepat menyembuhkan rasa sakit.

Baca Juga: Ramalannya Sering Dianggap Tepat, Mbah Mijan Beberkan Resep Ramuan Tangkal Virus Corona: 'Lebih Baik Mencegah daripada Mengobati'

Tercatat, madu manuka dapat mengobati banyak penyakit, seperti alergi, pilek dan flus, radang gusi, dan sebagainya.

Sebuah penelitian yang dilakukan di Nagasaki University, Jepang di tahun 2014 menyebutkan bahwa madu manuka juga dapat menangkan adanya infeksi bakteri.

Hasil penelitian tersbeut melihat adanya aktivitas antibakteri terhadap S. aureus, Eschericia coli dan H. pylori.

Baca Juga: Selalu Muntah saat Minum Obat, Anak Ryana Dea Dilarikan ke Rumah Sakit Usai Demam Tinggi

Antibakteri ini dinilai ampuh menghambat replikasi virus influenza yang kuat.

Bahkan penelitian ini mencatat madu manuka bisa disandingkan dengan obat flu, seperti zanamivir atau oseltamivir.

Oseltamivir sendiri sempat diklaim dapat menyembuhkan pasien dari virus corona (Covid-19).

Pasalnya, obat ini juga membantu membuat gejala yang kurang parah (seperti hidung tersumbat, batuk, sakit tenggorokan, demam/menggigil, sakit, kelelahan) dan mempersingkat waktu pemulihan hingga 1-2 hari.

Baca Juga: Berantas Stunting: 4 Tanda Kurang Gizi Selama Hamil Patut Diwaspadai

Akibat hal tersebut, madu manuka juga diklaim dapat mencegah adanya wabah flu dan virus corona Covid-19 yang tengah beredar di masyarakat.

Meski dibutuhkan penelitian lebih lanjut, namun sepertinya para ilmuwan juga mengakui bahwa semua jenis madu memang memiliki kandungan antibakteri yang baik dan dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Baca Juga: Sempat Dinyatakan Positif Virus Corona, ABK Diamond Princess Akan Dipulangkan dan Boleh Kontak dengan Orang Lain

Sebagai catatan lainnya, seorang peneliti asal Indonesia, dari Fakultas Teknik Universitas Indonesia (FTUI), Dr. Eng. Muhamad Sahlan, S.Si,Eng., mengembangkan senyawa propolis asli Indonesia sebagai alternatif pengobatan virus corona (Covid-19). (*)

 #berantasstunting