- Sebelum, selama, dan sesudah memasak atau menyiapkan makanan.
- Sebelum makan.
- Sebelum dan sesudah merawat orang yang sakit.
- Sebelum dan sesudah merawat luka terbuka atau lecet.
- Setelah menggunakan kamar mandi atau toilet.
- Setelah mengganti popok atau membersihkan anak kecil sehabis dari kamar toilet.
- Setelah memegang hewan, memberi makan hewan atau membersihkan kotoran hewan
- Setelah memegang makanan hewan.
- Setelah menyentuh sampah atau membuang sampah.
Lebih lanjut, kita jugaperlu mencuci tangan sebelum melepas atau menggunakan lensa kontak, sesudah bersin, batuk, atau menyeka hidung ingusan, serta setelah berjabat tangan dengan orang lain.
Namun jika kegiatan kita mengharuskan untuk sering mencuci tangan seperti Sandiaga Uno, sebaiknya sediakan pelembab untuk tangan agar terhindar dari kekeringan yang bisa memicu luka dan paparan kuman, bakteri hingga virus.(*)
Baca Juga: Jurus CDC Membuat Lansia yang Rentan Infeksi Corona Covid-19 Terbebas
#berantasstunting
#hadapicorona