Find Us On Social Media :

4 Hari Usai Nyatakan Terinfeksi Virus Corona, Artis Cantik Ini Membaik dengan Konsumsi Obat yang Mudah Ditemukan di Pasaran

Olga Kurylenko membaik setelah 4 hari menyatakan positif virus corona berkat obat ini

"Halo semuanya! Saya merasa lebih baik hari ini. Demamku sudah hilang, saya dengar orang mencari tahu di mana saya sekarang. Saya di London!" tulisnya.

Menurut Olga, dokter sama sekali tidak meresepkan obat untuknya kecuali paracetamol.

"Saya diberitahu untuk konsumsi paracetamol jika demamku terlalu tinggi dan jika saya terlalu kesakitan," tulisnya.

Baca Juga: 3 Orang Terdekat Menteri Tjahjo Kumolo Positif Covid-19, Ini yang Seharusnya Dilakukan Lindungi Keluarga

Seperti diketahui, beberapa dokter awalnya memberika obat penurun demam ini untuk mengobati pasien Covid-19 selagi vaksin virus corona dibuat.

Walau tak 100% bisa mengobati Covid-19, namun paracetamol mampu menurunkan demam yang menjadi salah satu gejala virus corona.

Meski begitu, dari laman Harvard Health Publishing menyatakan bahwa beberapa dokter Perancis menyarankan memberikan paracetamol dan tidak menggunakan ibuprofen (Motrin, Advil, banyak versi generik) untuk gejala Covid-19.

Baca Juga: Tanpa Keluar Rumah, Penderita Penyakit Kronis Tetap Bisa Beli Obat

Berdasarkan laporan dari orang sehat yang dikonfirmasi dengan Covid-19 yang menggunakan NSAID untuk menghilangkan gejala dan mengembangkan penyakit parah, terutama pneumonia.

Terlepas dari itu, Olga Kurylenko juga membekali dirinya dengan konsumsi vitamin juga suplemen untuk meningkatkan sisitem kekebalan tubuhnya.