GridHEALTH.id - Perjuangan Indonesia dalam #berantasstunting mendapat ujian lebih saat ini.
Sebab wabah virus corona (Covid-19) diketahui semakin merebak di beberapa wilayah di tanah air.
Padahal seperti kita ketahui angka stunting di Indonesia masih jauh dari ambang batas yang telah ditentukan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) yakni sebesar 20 %.
Menurut Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI tahun 2018, jumlah anak stunting di tanah air masih 30,8%.
Kondisi ini tentu harus disadari dan diwaspadai betul oleh seluruh masyarakat.
Pasalnya stunting yang tidak segera diatasi akan memiliki efek jangka panjang pada individu dan masyarakat, termasuk; perkembangan kognitif dan fisik yang terganggu, berkurangnya kapasitas produktif dan kesehatan yang buruk, serta peningkatan risiko penyakit degeneratif seperti diabetes.
Baca Juga: Berantas Stunting: Ditengah Gempuran Virus Corona, Dampak Stunting Ternyata Lebih Dirasakan Anak