Parlindung Sihotang mengatakan cairan E12 yang dibuatnya tidak menggunakan bahan kimia sama sekali sehingga tidak menimbulkan efek samping sama sekali.
Selain itu, cairan ini juga dinilai dapat mengeluarkan seluruh virus berbahaya yang terdapat di dalam tubuh.
"Cairan ini membunuh bakteri yang jahat dan menyisakan bakteri yang baik di dalam tubuh, sehingga virus yang ada di dalam tubuh keluar semua," ujarnya.
Sayang sampai saat ini Parlindung Sihotang mengaku belum mendapatkan akses uji klinis lebih lanjut untuk membuktikan temuaannya itu.
"Kami sudah berusaha untuk bisa masuk ke berbagai rumah sakit, pelaku medis, dan juga instansi farmasi, tetapi belum ada yang memberikan akses agar bisa masuk. Kita kan ingin memberikan solusi, harapannya ada kesempatan yang diberi," ujarnya.
Baca Juga: Relawan Percobaan Vaksin Corona Covid-19 Menceritakan apa yang Terjadi Pada Dirinya