Pengiriman 500 alat tes Corona ini dikirimkan oleh Pemerintah Vietnam pada Jumat (3/4/20) lalu, dan diterima langsung oleh BNPB dan Kantor Kesehatan Pelabuhan di Bandara Soekarno Hatta pada Minggu (5/4/20).
Alat tes Corona tersebut langsung dikirim ke ke Laboratorium Penelitian Penyakit Infeksi Prof. dr. Sri Oemijati, Jakarta Pusat.
Baca Juga: Menurut Bill Gates, Ini Tiga Langkah Matikan Virus Corona (Covid-19)
"Sumbangan tersebut dimaksudkan untuk membantu Pemerintah Indonesia dalam upaya pengendalian pandemi dan perluasan upaya deteksi infeksi Covid-19 di Indonesia mengingat perkembangan penyebaran virus SARS-CoV-2 semakin kompleks di kawasan Asia Tenggara," kata Duta Besar Indonesia untuk Vietnam, Ibnu Hadi, dikutip dari detik.com, melalui siaran pers KBRI Hanoi, Senin (6/4/2020).
Alat tes yang diberi nama 'The Light Power IVASARS-CoV-2 1stRT-rPCR kit (VA.A02-055H)' diproduksi langsung oleh perusahaan Vietnam yang bergerak di bidang biologi molekuler.
Alat tersebut diklaim memiliki kelebihan mampu mendeteksi Covid-19 dalam waktu 60 menit dan dalam satu kali pemeriksaan.