Find Us On Social Media :

3 Provokator Penolakan Jenazah Perawat Ditangkap, Ganjar Pranowo Sediakan Tempat Pemakaman Khusus: 'Taman Makam Pahlawan Adalah Tempat yang Tepat'

Ganjar Pranowo siapkan Taman Makam Pahlawan bagi jenazah tenaga medis

GridHEALTH.id -  Kasus virus corona di Tanah Air kini kembali memicu polemik tersendiri bagi sebagian warga, terutama terkait masalah pemakaman jenazah.

Tepatnya di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Siwarak, lingkungan Sewakul, Kelurahan Bandarjo, Kecamatan Ungaran, Kabupaten Semarang sempat terjadi aksi penolakan warga terkait pemakaman jenazah pasien Covid-19.

Baca Juga: Solusi Ridwan Kamil Antisipasi Penolakan Pemakaman Pasien Covid-19

Bahkan setidaknya da 3 orang warga yang diduga sebagai dalang provokator yang menghasut warga agar tak melakukan pemakaman kenazah tersebut.

Sebelumnya diketahui, penolakan pemakaman jenazah seorang tenaga medis yang menangani pasien virus corona terjadi pada Kamis (9/4) lalu.

Baca Juga: Meski Dinyatakan Sembuh, Virus Corona Diduga Dapat Tidur dalam Tubuh Selama Puluhan Tahun hingga Sebabkan Cacar Air

Nuria Kurniasih merupakan seorang perawat RSUP dr Kariadi, Semarang, Jawa Tengah, yang disebut terinfeksi virus corona (Covid-19).