Find Us On Social Media :

WHO; Lebih dari 22.000 Petugas kesehatan di Dunia Terinfeksi Covid-19

WHO; Lebih dari 22.000 Petugas kesehatan di Dunia Terinfeksi Covid-19

GridHealth.ID - World Health Organization (WHO) melaporkan ada lebih dari 22.000 petugas medis yang tersebar di 52 negara dan wilayah dinyatakan telah terinfeksi virus corona (Covid-19). Laporan itu dirilis pada Sabtu (11/4/20) berdasarkan data per Rabu (8/4/20). Dalam laporan itu menyebutkan, setidaknya ada 22.073 kasus Covid-19 yang merupakan petugas kesehatan.

Baca Juga: Sakit Hati Lantaran Jenazah Tenaga Medis di Tolak, Ini yang Dilakukan Gubernur Jateng

Para petugas kesehatan tersebut diketahui terinfeksi ketika merawat dan menangani pasien Covid-19.

Meski begitu, WHO mengungkapkan, jumlah tersebut sebenarnya jauh lebih besar mengingat tidak ada laporan sistematis mengenai infeksi di antara petugas kesehatan, seperti dilansir thejakartapost.com.

Baca Juga: Tak Ingin Ada Lagi Korban, Dokter yang Meninggal Karena Covid-19 Ini Hanya Minta APD Untuk Tenaga Medis Tercukupi

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, hasil menunjukkan bahwa para petugas kesehatan tersebut lebih banyak terinfeksi di tempat kerja dan masyarakat, beberapa bahkan banyak juga ditemui yang terinfeksi dari anggota keluarga mereka.