Find Us On Social Media :

Berantas Stunting: Ancaman Serius Generasi Masa Depan Indonesia

Stunting jadi ancaman generasi masa depan Indonesia.

Akibatnya anak menjadi lebih pendek dari anak normal seusianya dan memiliki keterlambatan berpikir dan sulit mencerna pelajaran.

Bahayanya selain mengganggu pertumbuhan secara fisik, anak stunting juga berisiko menjadi gampang sakit serta terkena penyakit kronis seperti penyakit jantung dan diabetes.

Bahkan, UNICEF dan VALID Nutrition sekalipun sepakat bahwa stunting dapat disebut juga dengan gizi buruk kronis atau berkepanjangan.

Baca Juga: Amerika Semakin Mengkhawatirkan, Belasan Mayat Covid-19 Dibiarkan Menumpuk Begitu Saja di Panti Jompo

Penelitian juga menunjukkan, stunting dapat menurunkan IQ seseorang.

Dengan ancaman kesehatan dan kecerdasan, maka generasi yang terkena stunting terancam mengalami berbagai permasalahan seperti kesenjangan kesejahteraan dan kemiskinan antar generasi yang berkelanjutan.

Baca Juga: Studi Pada Tikus: Rekayasa Virus Dapat Memblokir Infeksi Virus Corona