Find Us On Social Media :

Rentan Terinfeksi Virus Corona, Petugas Puskesmas Ini Sukarela Buat Face Shield untuk Bayi

Bayi gunakan alat pelindung wajah (face shield)

Misalnya, Puskesmas Kelurahan Malaka Sari di daerah Jakarta Timur yang memfasilitasi pengamanan khusus bagi pasien bayi berupa face shield (pelindung wajah).

Hal ini dilakukan sebagai bentuk upaya memutus rantai penularan Coronavirus Disease (Covid-19).

Baca Juga: PSBB di Bogor, Seorang Jamaah Tiba-tiba Meninggal Saat Salat Jumat, Ada Lebam Biru Ditubuh Jenazah

Berdasarkan laman resmi Kota Administrasi Jakarta Timur, petugas farmasi Puskesmas Malaka Sari, Ratri Rifiana Rakhmawati, mengatakan, kini tak hanya membuat alat pelindung diri (APD) face shield (pelindung wajah) bagi orang dewasa, tapi juga bayi.

"Kalau bayi baru Iahir rentan, makannya kita terinspirasi untuk membuat ini. Setelah bayi lahir lalu dibersihkan langsung bisa dipakaikan," kata Ratri, saat dikonfirmasi, Sabtu (18/4/2020).

Baca Juga: Dituduh Korupsi Bansos Covid-19 oleh Warga, Ketua RT di Kosambi Minta Pemerintah Transparan Kuota 20 KK

Dijelaskan Ratri bahwa daya tahan tubuh bayi masih lemah sehingga rentan terpapar berbagai penyakit bila tidak adanya penanganan khusus.