Find Us On Social Media :

Mobil Sport 10 M Tabrak Pohon Palem hingga Pelaku Alami Luka, Polisi Ungkap Banyak Kendaraan Manfaatkan Masa PSBB untuk Kebut-kebutan

Mobil MacLaren Rp 10 M kecelakaan di tol Jagorawi

GridHEALTH.id - Gemuruh pandemi corona yang menganjurkan setiap orang agar tetap di rumah saja, rupanya tak menyurutkan langkah seorang pemilik mobil sport mewah satu ini untuk turun memanaskan kendaraannya.

Namun nahasnya, sang pemilik mobil sport Rp 10 miliar tersebut harus mengalami kecelakaan fatal di Tol Jagorawi Km 43 Jalur B, Kota Bogor pada Minggu (3/5/2020).

Baca Juga: Ternyata Kabin Mobil adalah Sarang Virus yang Tidak Kita Sadari

Mobil sport mewah bermerk McLaren MP-12C itu rusak parah setelah sang pengemudi tak mampu menguasai laju kendaraannya.

Akibatnya, hampir seluruh bagian bodi mobil bernomor polisi B 2502 SBI itu ringsek.

Baca Juga: Digeruduk Warga dan Polisi, YouTuber Ferdian Paleka Blak-blakan Tak Mau Minta Maaf usai Prank Sembako Sampah untuk Waria

Laporan kepolisian menyebutkan, dugaan sementara penyebab kecelakaan itu karena faktor kelalaian si pengemudi, Eric Andrea (37).