Find Us On Social Media :

Virus Corona Menyasar Sistem Saraf, Pasien Covid-19 Terancam Stroke

Infeksi virus corona (Covid-19) bisa picu Stroke.

Riset yang dijalankan ahli bedah saraf Dr. Thomas Oxley tersebut menggarisbawahi, dampak virus corona cenderung menyasar pembuluh darah besar.

Sehingga para ahli menilai virus corona cenderung menyumbat pembuluh darah (arteri) besar, yang menyebabkan stroke berat.

Menurut Oxley, stroke berat pada pasien infeksi Covid-19 kemungkinan dipicu peradangan pada dinding pembuluh darah.

Baca Juga: Bukan Gelombang Kedua Virus Corona, Kemenkes Peringatkan Kebakaran Hutan dan Lahan saat Musim Kemarau Dapat Perburuk Covid-19

Kondisi tersebut menyebabkan terbentuknya gumpalan darah yang menjadi biang stroke.

Oxley menjabarkan, gejala pasien Covid-19 berusia 33 tahun yang ia tangani sebelumnya dalam kondisi sehat.

Wanita tersebut cuma mengeluh batuk dan sakit kepala selama satu minggu.

Selang 28 jam, pasien tersebut mulai merasakan omongannya tidak jelas, mati rasa, dan sisi kiri tubuhnya melemah serta lunglai.

Baca Juga: Percayalah Wanita ini Sudah 70 Tahun! Tapi Bentuk Badannya Body Goals Banget, Bebas Keriput