Find Us On Social Media :

Mencuri Karena Kleptomania? Begini Cara Mengatasi dan Menyembuhkannya

Kleptomania

 

Psikoterapi

Psikoterapi adalah pengobatan utama untuk gangguan kontrol impuls. Tujuan terapi adalah untuk membantu orang dengan kleptomania memahami mengapa dirinya bertindak berdasarkan dorongan hati, juga untuk belajar bagaimana menanggapi dorongan dengan cara yang lebih tepat.

Penting juga untuk mengobati kelainan lain yang mungkin ada, seperti depresi atau kecemasan. Perawatan untuk kleptomania biasanya berfokus pada manajemen perilaku.

Baca Juga: Kaleidoskop Kesehatan 2019: Penderita Gangguan Jiwa Ditanggung BPJS, Tetapi Persalinan Sesar Bakal Dihemat Sampai Tinggal 20 %, Minta Tanggal Cantik Alamat Bayar Sendiri

Obat

Dalam beberapa kasus, pengobatan dapat digunakan sebagai bagian dari program perawatan. Obat-obat antidepresan tertentu, yang disebut Selective Serotonin Reuptake Inhibitors (SSRI), mungkin berguna dalam membantu mengekang dorongan yang sangat kuat.

Baca Juga: Penelitian Membuktikan Bahwa Polusi Udara Sebabkan Depresi Bagi Orang yang Menghirupnya

Obat lain sedang dipelajari untuk digunakan pada orang dengan kleptomania yaitu naltrexone (Revia®, Vivitrol®). Obat tersebut telah menunjukkan beberapa harapan dalam mengendalikan perilaku berbasis impuls.

Obat itu sekarang digunakan untuk membantu pecandu alkohol mengendalikan keinginan untuk minum.(*)

 #berantasstunting #hadapicorona