GridHEALTH.id - Kabar kurang menyenangkan datang menggelayuti keluarga pedangdut asal Surabaya, Via Vallen.
Pedangdut bernama asli Maulidia Octavia ini mengabarkan bahwa adiknya positif terinfeksi virus corona (Covid-19).
Baca Juga: Warga Padati Pusat Perbelanjaan, Kasir Mal Ini Dikabarkan Meninggal Akibat Positif Covid-19
Melalui unggahan Instagram-nya, Via Vallen menceritakan kronologis sang adik dinyatakan positif Covid-19.
"Ini hasil foto paru-paru adekku yang pneumonia. Berawal dari Apin yang kepalanya kebentur lantai terus mimisan jadi aku bawa ke lab," tulis Via Vallen sembari menunjukkan foto rontgen adiknya.
Baca Juga: Heboh Warna Lensa Kontak Luntur, Begini Cara Mengetahuinya dengan Mudah
"Aku juga ngajak semua keluarga yang belum pernah check up buat di check semua. Nah hasil paru salah satu adekku ada pneumonia," lanjutnya.
Setelah adiknya didiagnosa pneumonia, Via Vallen meminta seluruh keluarganya untuk melakukan pemeriksaan pada akhir April 2020 lalu.
Pasalnya, Via Vallen khawatir sang adik terinfeksi virus Covid-19.
Baca Juga: Alih-alih Dapatkan 7,5 juta per Bulan, Beberapa Perawat Justru Mengaku Tak Kunjung Menerima Insentif
"Orang tua kuatir karena takut corona ( fyi aktifitas adekku hampir setiap hari ke surabaya anter jemput pacarnya kerja di Mall ). Akhirnya aku tanya ke beberapa spesialis paru dan semuanya bilang enggak apa-apa ( itu gara-gara rokok bla bla bla)," ujar Via Vallen.
"Adekku ini memang pernah sesak napas jauh sebelum adanya corona. Tapi karena salah satu gejala corona adalah pneumonia, di rumah juga ada orang tua yang sakit," tulis Via.
Untuk itu, pelantun "Sayang" ini menyuruh sang adik melakukan rapid test.
Beruntung, hasilnya non reaktif.
Baca Juga: Heboh Warna Lensa Kontak Luntur, Begini Cara Mengetahuinya dengan Mudah
Tak puas dengan hasil rapid test, Via Vallen menceritakan akhirnya menyuruh adiknya melakukan tes swab untuk hasil yang lebih akurat.
"Jadi untuk memastikan semuanya beneran baik-baik saja, aku bawa dia rapid ke RS rujukan #covid19 dan hasilnya NON REAKTIVE," kata Via Vallen.
"Aku tanya ada lagi tes buat mastiin corona enggak? Kata beberapa suster dis ana ada swab, tapi ini enggak perlu karena rapidnya sudah akurat Eman (sayang) uangnya mbakk, swab mahal lohh dan hasilnya lama," ujar Via menceritakan percakapannya dengan seorang suster.
Tetapi, Via Vallen tetap menginginkan sang adik untuk melakukan tes swab.
Bahkan, ia mengiming-imingi sang adik agar dia mau melakukan tes swab.
Via Vallen terkejut karena hasil tes swab menunjukan bahwa sang adik positif terinfeksi virus corona.
"Karena aku ingin memastikan 100 persen dia baik-baik aja, ya aku maksa aja dia swab dengan ngejanjiin kalau hasilnya negatif aku kasih uang jajan karena sebenarnya dia enggak mau di swab. Akhirnya dia mau," ucap Via Vallen.
"Setelah menunggu 10 hari, ternyata hasilnya POSITIF Dan dari dinkes ada yang lapor ke RT buat bantu ngawasin adekku (diluar sepengetahuan keluarga karena aku belum tau kalo adekku positif)," kata Via menjelaskan.
Namun layaknya masyarakat pada umumnya, keluarga Via Vallen pun kena sindiran keras dari para tentangga usai rumahnya didatangi para tenaga medis.
"Dari Dinkes ada yg lapor ke RT buat bantu ngawasin adekku (diluar sepengetahuan keluarga krn aku blm tau kalo adekku positif)"
Baca Juga: Jantung Berdetak Lebih Cepat? Lakukan 3 Cara Agar Jantung Lebih Sehat
"Ga tau gmn ceritanya, tiba2 beritanya menyebar dan keluarga yg tinggal di rumah lamaku itu setiap kali ada yg lewat depan rumah pasti ada aja yg lewat sambil nyindir2," paparnya.
Akibat hal tersebut, kini rumah Via Vallen dijaga ketat oleh beberapa petugas gabungan, yaitu Puskesmas, Satpol PP, hingga Polisi.
Baca Juga: Tak Main-Main Kolesterol Bisa Tinggi Akibat Menyantap Hidangan Lebaran, Hindari dengan Cara Berikut
Bahkan adik Via Vallen sekarang sudah resmi menjalankan karantina selama 14 hari. (*)
#hadapicorona #berantasstunting