Find Us On Social Media :

Jenazah PDP Covid-19 Jatuh ke Liang Lahat, Tenaga Medis Dicaci Maki Keluarga Pasien: 'Jangan Sok-sokan Bisa'

Ilustrasi - Petugas pemakaman membawa peti jenazah pasien suspect virus corona atau Covid-19 di TPU Pondok Rangon, Jakarta Timur, Rabu (22/4/2020).

GridHEALTH.id -  Semenjak virus corona mewabah di Tanah Air, proses pemakaman jenazah pun kini berubah.

Bahkan sebagian daerah menerapkan untuk memakamkan jenazah dengan menggunakan APD lengkap, terutama saat memakamkan jenazah ODP, PDP, atau pasien positif Covid-19.

Baca Juga: Disogok Rp 15 Juta untuk Jadi Pasien Covid-19, Keluarga Pasien Sakit Lambung Bawa Ratusan Massa, Pihak Rumah Sakit Angkat Bicara

Tak hanya APD saja, pemakaman jenazah pasien tersebut juga wajib menggunakan peti jenazah.

Selain itu, keluarga pasien pun dilarang menyaksikan pemakaman jenazah dari jarak dekat. Hal ini guna mengurangi penyebaran virus corona yang berasal dari jenazah maupun pakaian dari tenaga medis.

Namun apa jadinya, jika satu keluarga pasien PDP Covid-19 ini menghadiri acara pemakaman jenazah yang berujung penuh caci maki.

Baca Juga: Wajib Tolak Petugas Rapid Test yang Tak Pernah Ganti Sarung Tangan, Satgas Covid-19 Benarkan Faktanya

Baru-baru ini viral di media sosial, peti jenazah PDP Covid-19 terbalik hingga jenazah masuk ke liang lahat.