Find Us On Social Media :

80% Infeksi Covid-19 Tidak Timbulkan Gejala, Siapapun Bisa Tertular

Kaum milenial meski terlihat sehat karena tanpa gejala ternyata bisa menjadi pembawa virus dan menularkan pada yang rentan.

GridHEALTH.id - Kasus virus corona di Indonesia sampai saat ini masih belum juga menunjukkan adanya penurunan.

Sejak kemunculannya awal Maret lalu, sampai dengan 6 Juni 2020, Indonesia melaporkan ada sebanyak 30,514 total kasus virus corona.

Baca Juga: Update Covid-19, DKI Temukan Ribuan Kasus Positif Orang Tanpa Gejala

Dari 30,514 total kasus virus corona, menurut Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Virus Corona, Achmad Yurianto, 80% orang yang terinfeksi covid-19 tidak memiliki gejala.

"Hampir 80% orang yang membawa virus tidak mempunyai gejala keluhan apapun. Sehingga yang bersangkutan merasa sehat, merasa tidak membawa virus dan merasa baik-baik saja," kata Yurianto dalam telekonferensi di Graha BNPB, Jakarta, Sabtu (6/6).

Sementara itu, dilansir dari data yang tercatat dari laman resmi laporan Informasi terbaru seputar penanganan Covid-19 di Indonesia oleh Pemerintah.

Baca Juga: Gejala Covid-19 Demam, Pada Anak Jangan Berikan Aspirin Untuk Menurunkannya, Walau Memiliki 8 Manfaat Tak Terduga

Dari 1,825 data yang tersedia, tren gejala positif virus corona di Indonesia 75,7% gejala yang ditunjukkan yakni batuk, kemudian disusul oleh demam sebanyak 50,7%.