Meski sempat melaporkan penurunan kasus harian, namun satu atau dua hari berikutnya Indonesia kembali melaporkan penambahan kasus positif yang kembali naik.
Misalnya saja pada 16 Juni, penambahan kasus positif diketahui sebanyak 1.106, kemudian pada 17 Juni penurunan terjadi di mana penambahan kasus positif 1.031, dan kembali melonjak tinggi pada 18 Juni dengan tambahan sebanyak 1.331 kasus.
Angka itu bahkan menjadi angka penambahan tertinggi di Indonesia sejak kasus virus corona dilaporkan pada awal Maret lalu.
Sementara itu, Singapura yang selama beberapa bulan terakhir mengalami lonjakan kasus, saat ini telah menunjukkan penurunan kasus baru.
Baca Juga: Jawa Timur Salip Kasus Harian Covid-19 di Jakarta Hampir Dua Kali Lipat, Ternyata Ini Penyebabnya
Bahkan sejak hari di mana Singapura melaporkan peningkatan kasus pada 20 April lalu, yakni sebanyak 1.426, Singapura tidak kembali melaporkan kasus baru yang lebih tinggi.
Justru kasus baru di Singapura terus mengalami penurunan, bahkan pada 16 Juni, Singapura sempat melaporkan angka terendah kasus corona sejak terjadinya lonjakan, yakni sebanyak 151 kasus.(*)
#berantasstunting #hadapicorona