Find Us On Social Media :

Penyebaran Covid-19 di Ambon Makin Masif dan Meresahkan, Ada 568 OTG Berkeliaran

Penyebaran virus corona di Maluku makin masif, ratusan OTG yang berkeliaran juga menambah rasa cemas.

GridHEALTH.id - Penyebaran virus corona (covid-19) di Ambon semakin masif dan meresahkan.

Kondisi ini semakin diperparah dengan adanya ratusan orang tanpa gejala (OTG) masih berkeliaran tanpa mematuhi protokol kesehatan yang berlaku.

Hal ini disampaikan langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan Kota Ambon, Wendy Pelupessy di Kantor Wali Kota Ambon, Rabu (17/6/2020).

Menurut Wendy penularan virus corona ini terjadi melalui transmisi lokal.

Ia menuturkan, dari hasil kajian para ahli epidemiologi yang menganalisa virus tersebut di Kota Ambon, sistem penularan Covid-19 di Ibu Kota Provinsi Maluku itu sangat tinggi dengan skala 2,2 reproduction number (RO).

“Penyebaran virus corona di Ambon saat ini sangat tinggi. Angka RO di Kota Ambon sendiri itu 2,2 jadi satu orang positif itu bisa menularkan ke dua orang,” kata Wendi.

Baca Juga: Bangga, Ada Orang Indonesia Jadi Pakar PCR Covid-19 di Inggris

Baca Juga: Duplikasi Virus Makin Mengganas, WHO Syaratkan Masker Kain Harus 3 Lapis