Find Us On Social Media :

Tambah Satu Golongan, Pakar Narkotika dan Psikotropika Sebut Pengguna Narkoba Rentan Terinfeksi Corona

Obat-obatan terlarang

GridHEALTH.id - Selain orang tua dan orang dengan penyakit penyerta, pengguna narkoba juga disebut-sebut sebagai golongan yang rentan terhadap infeksi virus corona.

Hal itu sebagaimana disampaikan Pakar Narkotika dan Psikotropika UGM, Dr.dr. Rustamadji, M.Kes, Jumat (26/6/2020) kemarin.

Rustamadji mengatakan konsumsi narkoba diketahui bisa melemahkan imunitas tubuh yang berfungsi melindungi tubuh dari infeksi berbagai macam virus maupun bakteri, termasuk virus corona yang menjadi penyebab Covid-19

Baca Juga: 26 Juni Hari Anti Narkotika Internasional, Efek Jangka Pendek dan Panjangnya Cepat dan Mematikan

“Penggunaan narkoba bisa menekan sistem kekebalan tubuh sehingga di tengah pandemi Covid-19 ini penggunanya akan lebih berisiko terpapar Covid-19,” ujarnya, seperti dikutip dari Jogja Tribunnews.

Dia pun mencontohkan penggunaan narkotika dari kelompok opium telah terbukti membawa dampak buruk pada paru-paru.

Baca Juga: Difitnah Pakai Sabu, Bintang Emon Langsung Tes Urine Kandungan 4 Jenis Narkoba dalam Tubuhnya, Hasilnya?

Dilansir dari Drugs, opium adalah obat narkotika yang sangat adiktif yang diperoleh dari lateks kering membentuk polong opium (Papaver somniferum). Kandungan morfin dalam narkoba jenis bubuk ini biasa digunakan untuk menghilangkan rasa sakit.