Find Us On Social Media :

Mantan Wartawan Motor Plus Derita Kanker Usus Besar, Biaya Pengobatan Membuatnya 'Menjerit', Ini Gejalanya

Zainal Idris Miolo (53), mantan wartawan tabloid motor plus yang menderita kanker usus besar sejak 5 tahun lalu.

GridHEALTH.id - Siapa yang tak sedih saat dirinya didiagnosa menderita penyakit kanker?

Seperti kita ketahui, kanker merupakan penyakit kronis yang sulit disembuhkan.

Apalagi biaya pengobatannya yang sering membuat penyintas kanker 'menjerit' alias sangat mahal.

Hal ini pun tengah dirasakan Zainal Idris Miolo (53), dimana pria yang juga mantan karyawan dan wartawan tabloid Motor Plus itu didiagnosa menderita kanker usus besar.

Miolo menderita kanker usus besar sejak 5 tahun lalu, operasi pemotongan rektum pun telah dilakukan sebanyak 3 kali.

Sayang karena kanker usus besar yang sudah mencapai stadium 4, kondisi Miolo belum juga membaik.

Bahkan pengobatan dan terapi yang harus ia jalani membuat apa yang dimilikinya, termasuk simpananya semakin terkuras.

Kini kanker usus yang dideritanya kembali kambuh, Miolo hanya bisa menahan rasa sakitnya selama setahun belakangan karena biaya pengobatan yang sangat mahal.

Padahal ia sudah harus operasi usus dan pemasangan kolostomi karena bertambah besarnya ukuran kanker didalam anus yang menutup jalan keluar feses, akibatnya Miolo sering mengalami pendarahan.

Baca Juga: Mulai 1 Juli 2020, Kantong Plastik Tak Boleh Digunakan di Provinsi DKI, Jika Nekat Denda Hingga 25 Juta

Baca Juga: Imbas Covid-19, Ribuan Anak Idap Sindrom Langka hingga Organ Vital Alami Peradangan

Untuk diketahui, saat ini total biaya yang dibutuhkan Miolo sebesar Rp 450.000.000.

Kini untuk memenuhi biaya berobat yang sangat mahalnya itu, Miolo hanya bisa mengandalkan penghasilan website kecil roda dua.

Selain itu, ia juga masih mencari uluran tangan para dermawan yang berhati mulia di situs kita bisa.com.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai donasi untuk Miolo bisa dilihat selengkapnya DISINI.

Sementara itu perlu diketahui kanker usus besar atau kanker kolorektal ternyata menjadi salah satu masalah utama di Indonesia terkait penyakit kanker.

Baca Juga: Bahaya Cerewet Seorang Istri, Bikin Seorang Suami Nekat Rampok Bank Agar Bisa Dipenjara

Bahkan menurut data GLOBOCAN 2018 dilansir dari who.int, kanker usus besar berada di angka 8.6% atau sekitar 30.017 orang dari jumlah keseluruhan penderita kanker di Indonesia.

Diketahui kanker usus besar sendiri merupakan penyakit yang diakibatkan adanya pertumbuhan sel abnormal yang membentuk tumor ganas pada lapisan usus besar.

Kanker kolorektal ini bisa menyerang siapa saja, tapi umumnya banyak di derita oleh para pria.

Lebih lanjut, sebenarnya penyakit ini bisa dicegah dan disembuhkan jika diketahui sedari tahap awal.

Baca Juga: Usai Mobilnya Dibakar, Via Vallen Syok Dapat Pesan Ancaman Pembunuhan di Tembok Rumahnya: 'Mati Kalian'

Sayangnya kebanyakan kasus, penderita kanker usus besar baru mengetahui penyakitnya itu setelah memasuki stadium tinggi.

Padahal setelah sel kanker menyebar, kemungkinan untuk disembuhkan tak lagi mudah, karena itu sangat penting untuk menyadari gejala-gejala awal yang cenderung diabaikan.

Meski gejala kanker usus besar ini sering muncul tanpa gejala yang jelas sulit di deteksi, namun ada beberapa gejala-gejala awal yang mengindikasikan penyakit ini bisa muncul yang mesti kita ketahui.

Berikut adalah gejala-gejala awal yang mengindikasikan kanker usus besar:

Baca Juga: Negara Ini Dipusingkan Dengan Maraknya Dukun Palsu Penjual Obat Covid-19, Catatkan 100 Ribu Kematian Tiap Tahunnya

1. Nyeri perut

Nyeri perut atau adanya gas yang menetap dan berlangsung lama. Ini bisa dibandingkan dengan kram otot di perut.

Bisa juga disertai dengan kembung, karena perubahan kebiasaan buang air besar.

2. Kelelahan

Perasaan lelah yang terus-menerus dapat terjadi karena kehilangan darah internal, yang terjadi karena pendarahan ringan pada polip.

Keletihan juga merupakan efek samping dari sel kanker yang menggunakan energi tubuh. Anemia yang muncul tanpa sebab juga dapat menyebabkan kelelahan.

Baca Juga: Sebut Perceraian Sebagai Takdir, Laudya Cynthia Bella Rupanya Simpan Rasa Sakit dan Kesedihan Harus Berpisah dengan Engku Emran

3. Penurunan berat badan

Penurunan berat badan tiba-tiba hingga 5 kilogram atau lebih yang terjadi dalam beberapa bulan adalah tanda nyata kanker usus besar.

4. Pendarahan

Darah yang muncul saat buang air besar dan tinja yang sangat gelap adalah gejala lain dari kanker usus besar.

Baca Juga: Setelah Aksi Sujudnya di Kaki Dokter Viral, Kini Bantuan APD Risma Ditolak RSUD dr Soetomo, Kenapa?

5. Perubahan kebiasaan usus

Perubahan kebiasaan buang air besar dan inkontinensia adalah salah satu gejala kanker usus besar.

Kotoran menjadi lebih tipis dan mencair, karena adanya tumor atau polip kanker yang menyebabkan diare dan sembelit.

Jika salah satu gejala tersebut muncul, ada baiknya segera memeriksakannya pada dokter terkait sebelum terlambat.(*)

Baca Juga: UNICEF: Anak Indonesia Kekurangan Gizi Meningkat Akibat Pandemi Covid-19

 #berantasstunting

#hadapicorona