Find Us On Social Media :

6 Juli 2020 Jambi Menorehkan Sejarah Kelam, Muncul Kluster Baru di Semarang, Akankah Jateng Susul Jatim?

Dara berpakaian tradisional Provinsi Jambi saat Pawai Budaya Nusantara di Monas. Tahun 2013 diseleng

GridHEALTH.id - 6 Juli 2020 Jambi Menorehkan Sejarah Kelam, Muncul Kluster Baru di Semarang, Akankah Jateng Susul Jatim?

Seluruh provinsi di Indonesia sudah terinfeksi virus corona, setelah Jambi menorehkan sejarah kelam akibat kematian karena Covid-19.

Baca Juga: 4 Artis yang Patut Dicontoh Soal Kehamilan, Tetap Berjuang dan Sabar juga Tak Kapok Meski Keguguran

Pemerintah telah resmi menyebutkan pasien Covid-19 yang meninggal dunia hingga Senin (6/7/2020) sudah tersebar di 34 provinsi.

Artinya, kini seluruh provinsi di Indonesia sudah memiliki catatan kasus kematian akibat Covid-19.

Berdasarkan data Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 hingga Senin pukul 12.00 WIB, angka kematian yang tersebar di seluruh Indonesia itu karena Provinsi Jambi baru saja mencatatkan kasus kematian pertama terkait Covid-19.

Baca Juga: Masak Makanan Memang Harus Matang, Jika Terlalu Matang Ini yang Bisa Terjadi Pada Kita yang Mengonsumsinya

Ada satu pasien Covid-19 yang meninggal di Jambi.

Jumlah tersebut merupakan satu dari 70 pasien Covid-19 yang meninggal pada periode 5-6 Juli 2020.

Adapun, jumlah pasien meninggal dunia akibat Covid-19 kini mencapai angka 3.241 orang.

"Kasus meninggal dunia hari ini bertambah 70 orang sehingga jumlahnya menjadi 3.241 orang," ujar Juru Bicara Pemerintah Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto dalam konferensi pers di BNPB, Senin(6/7/2020).

Baca Juga: Fakta Covid-19 Terus Dibongkar, Ilmuwan Sebut Virus Corona Sudah Ditemukan 7 Tahun Lalu Pada Gua Kelelawar di China