Find Us On Social Media :

Takut Tertular Virus Corona, Petugas Pemakaman Jenazah Pasien Covid-19 Terpaksa Menutup Liang Lahat dengan Tangan Kosong

Petugas pemakaman jenazah pasien Covid-19 tak dipinjami cangkul oleh warga yang takut tertular virus corona

"Warga wajar kalau takut meminjamkan karena wabah virus corona masih terus terjadi sampai sekarang,” ujar Camat Ambulu, Sutarman saat dihubungi, Selasa (11/8/2020), dikutip dari Kompas.com.

Sutarman menjelaskan, sebelum para petugas datang membawa jenazah, pihak musyawarah pimpinan kecamatan dan desa sudah mempersiapkan pemakaman dengan menggali liang lahat.

Baca Juga: Pesan Menohok Ahli Epidemiologi UI Perihal Penanganan Covid-19 ala Jokowi; 'Indonesia Masih Nomor 3 Terbawah Negara yang Aman'

Sedangkan pemakaman menjadi tanggung jawab petugas dari Gugus Tugas Covid-19 dibantu Puskesmas.

Saat petugas tiba dan hendak menutup makam, petugas tidak membawa peralatan sehingga mereka meminjam ke warga. 

Namun, warga menolak karena takut tertular virus corona.

Baca Juga: Komentar Seorang Profesor Hukum, 'Demi Kebaikan Bersama, Warganegara yang Menolak Divaksin Covid-19 Boleh Dituntut Pidana'

Pasalnya, beberapa ahli menyatakan jika jenazah pasien Covid-19 masih bisa menyebarkan virus corona meski sudah meninggal dunia.

Dr. dr. Budiman Bela, Sp. MK, seorang spesialis mikrobiologi klinik Rumah Sakit Indonesia menyatakan bahwa tubuh jenazah pasien Covid-19 memang masih mengandung virus.