Find Us On Social Media :

Pemakai Kacamata Jangan Terlena, Virus Corona Tetap Bisa Menular Lewat Mata Mata, Begini Caranya

Meskipun menggunakan kacamata, penularan virus corona lewat mata tetap bisa terjadi.

GridHEALTH.id - Berdasarkan laporan sebuah penelitian dari China terhadap pasien Covid-19 di rumah sakit, kacamata ternyata mampu mencegah penularan infeksi Covid-19.

 Hal itu terbukti, dengan hanya sekitar 6% dari 276 pasien Covid-19 yang dirawat di Rumah Sakit Suizhou Zengdu yang memakai kacamata setiap hari karena rabun jauh.

Tercatat, proporsi orang dengan rabun jauh di provinsi Hubei, tempat rumah sakit itu berada, jauh lebih tinggi yakni sekitar 32%. Sehingga pemakaian kacamata di masyarakat dianggap mampu mencegah virus corona.

 "Kacamata dapat mencegah infeksi Covid-19 karena kacamata mencegah pemakainya menyentuh mata mereka, sehingga menghindari penularan virus dari tangan ke mata," ujar Dr. Yiping Wei, dari Rumah Sakit Afiliasi Kedua Universitas Nanchang, dikutip dari laman Medical Xpress.

Dalam laporan yang diterbitkan di The Journal of the American Medical Association Ophthalmology (JAMA Ophthalmology) pada 16 September 2020, tertulis bahwa pelindung mata itu juga berpotensi mengurangi risiko penularan dari droplet atau percikan di udara yang mengandung virus jika mengenai mata.

Namun laporan ini juga disertai komentar Dr Lisa L Maragakis, spesialis penyakit menular dari Departemen Kedokteran, Universitas Johns Hopkins, yang berbasis di Baltimore, Amerika Serikat.

Baca Juga: Orang Berkacamata Lebih Sedikit Terinfeksi Virus Corona, Ini Alasannya

Baca Juga: Vaksinasi Influenza Menyelamatkan di Masa Pandemi, Sebabnya Serangan Flu Sekaligus Covid-19 Bisa Tingkatkan Risiko Kematian

Maragakis mengatakan bahwa masih dibutuhkan "lebih banyak" data sebelum mengambil kesimpulan bahwa pemakai kacamata lebih terlindungi dari virus corona ketimbang mereka yang tidak memakainya.