Find Us On Social Media :

Klaster Keluarga Makin Meningkat, Menteri PPPA: Anggota Keluarga Bisa Dapatkan Tes PCR Gratis, Asalkan ...

Menteri PPPA jelaskan syarat anggota keluarga dapatkan tes PCR gratis

GridHEALTH.id - Kasus penularan virus corona (Covid-19) di klaster keluarga terus meningkat, bahkan di Jakarta, tercatat ada 7.411 orang yang terpapar Covid-19 di klaster tersebut.

Ahli epidemiologi dari Universitas Griffith, Australia, Dicky Budiman, menyebut klaster keluarga tersebut bisa berkontribusi hingga 85% terhadap peningkatan kasus positif Covid-19.

Baca Juga: Ada Lebih dari 1.000 Klaster Covid-19 di Indonesia, Dokter Reisa Larang Keluar Rumah saat Akhir Pekan: 'Untuk Hal Mendesak Saja'

Klaster keluarga terbesar tersebar di lima kota besar di Indonesia, seperti Bekasi, Bogor, Yogyakarta, Semarang, dan Malang.

Melihat tingginya jumlah kasus Covid-19 di klaster keluarga ini, rupanya pemerintah memiliki upaya menanggulangi pemutusan rantai penyebaran virus corona di keluarga dengan melakukan tes PDR gratis.

Baca Juga: Hamil saat Pandemi Covid-19, Ibu Hamil Trimester 3 Wajib Jalani Rapid Test hingga Screening Tambahan

Hal ini disampaikan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) I Gusti Ayu Bintang Darmawati dalam konferensi pers di Kantor Presiden, Jumat (25/9/2020).