Find Us On Social Media :

Hanya Karena Pakai Peti Mati, Makam Jenazah Pasien Covid-19 Digali Lagi Lantaran Tak Sesuai Syariat Agama

{ilustrasi} Pemakaman jenazah pasien Covid-19

GridHEALTH.id -  Pemakaman jenazah pasien Covid-19 terus saja menuai polemik tersendiri di kalangan masyarakat.

Baru-baru ini, ada keluarga jenazah pasien Covid-19 yang berkomentar jika pemakaman jenazah tersebut tidak sesuai dengan syariat agama.

Baca Juga: Benarkah Jenazah Pasien Virus Corona Masih Bisa Menyebarkan Covid-19?

Melansir Kompas.com, warga Dusun Gumukbago, Desa Nogosari, Kecamatan Rambipuji, Jember, Jawa Timur, mempersoalkan pemakaman jenazah pasien corona menggunakan protokol Covid-19, Selasa (29/9/2020).

Sebagian warga desa menolak pemakaman jenazah karena dinilai tidak sesuai dengan ajaran Islam.

Baca Juga: Jangan Vitamin C Melulu yang Diutamakan, Vitamin B Komplek Wajib Dikonsumsi untuk Imunitas Kuat

Warga yang meninggal adalah perempuan berinisial AS (42). AS merupakan pasien Covid-19 yang meninggal di RSU Kaliwates.