Find Us On Social Media :

Tips dari Menhub Budi Karya Supaya Tidak Terinfeksi Virus Corona di Angkutan Umum

Menteri Pehubungan, Budi Karya Sumadi

Menurut Budi, dengan bersepeda menuju angkutan umum seperti KRL, masyarakat bisa mengurangi jumlah kendaraan pribadi sekaligus bisa menerapkan hidup sehat dengan olahraga.

“Gunakan angkutan massal dengan antarmoda. Antarmoda yang paling baik adalah sepeda karena sepeda bisa juga untuk olahraga,” ujarnya.

Selain mengajak masyarakat untuk menggunakan transportasi umum, Menteri Budi Karya Sumadi juga mengkampanyekan gaya hidup sehat dengan bersepeda.

Baca Juga: Alasan Medis Larangan Bercinta Saat Haid, Ini Penjelasan Dokter

Budi Karya melakukan kunjungan ke Stasiun Cisauk dengan menggunakan KRL pada Minggu (4/10/2020).

Berangkat dari Stasiun Palmerah, Budi bersama sejumlah pegiat sepeda dan jajaran Kementerian Perhubungan membuktikan bahwa menggunakan KRL tetap bisa menjadi pilihan transportasi masyarakat di tengah pandemi ini.(*)

Baca Juga: Gatal di Perut Jadi Salah Satu Masalah Kehamilan, Simak 7 Cara untuk Mengatasinya

 #berantasstunting

#hadapicorona