Find Us On Social Media :

Doni Monardo; Masih Ada 44,9 Juta MAsyarakat Indonesia yang Merasa Kebal Covid-19

Kepala BNPB dan Satgas Penanganan Covid-19 Doni Monardo.

Padahal, kata Doni, Covid-19 ini secara global telah menimbulkan korban jiwa lebih dari 1,1 juta orang.

Menurutnya, suatu angka yang sangat besar sekali. Bahkan, di tanah air telah mencapai 13 ribu orang yang wafat.

"Kita juga telah kehilangan lebih dari 130 orang dokter," tambahnya.

Baca Juga: Bantuan Teknologi Untuk Anak Agar Bisa Terus Sekolah Online di Rumah

Oleh karenanya, Doni berharap angka statistik ini betul-betul bisa agresif untuk menyadarkan masyarakat bahwa Covid-19 adalah nyata dan sebuah peristiwa yang terjadi dan bukan rekayasa.

"Mereka yang masih muda sehat mungkin akan bisa pulih dalam waktu yang tidak lama dengan tata cara upaya penyembuhan yang telah di berikan oleh Kementerian Kesehatan. Namun mereka yang punya komorbid (penyakit penyerta) sangat berbahaya," jelasnya.(*)

Baca Juga: Tahukah, Ternyata 50 Persen Lebih Zat Gizi Sayuran Hilang Jika Direbus

 #berantasstunting

#hadapicorona