Find Us On Social Media :

Hampir Dua Bulan Ditunjuk jadi Wakil KPC PEN, Luhut Berdalih Data Pusat dan Daerah Tidak Sesuai

Luhut sebut ada ketidaksesuaian data Covid-19 dari pusat dan daerah

GridHEALTH.id - Hampir dua bulan sudah, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menjabat sebagai Wakil Ketua Komite Kebijakan Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC PEN).

Di awal jabatannya tersebut, Luhut Binsar Pandjaitan berjanji untuk melakukan pengendalian dan penanganan Covid-19 di 9 provinsi besar di Indonesia.

Baca Juga: Ingin Kendalikan Corona, Luhut Kembali Janjikan Vaksinasi Covid-19 Siap di Minggu Ketiga Desember 2020

Namun nyatanya, hampir 2 bulan sejak ditunjuk Presdien Joko Widodo pada 15 September 2020, kinerja Luhut masih harus terus dioptimelkan.

Kendati demikian, baru-baru ini pria yang disebuut sebagai 'Menteri Segala Urusan' ini berdalih jika data kesehatan dari pusat dan daerah tidak sesuai.

Baca Juga: Terungkap Mengapa Sebagian Besar Pasien Covid-19 Alami Pembekuan Darah

Hal ini diunggah dalam akun Facebook pribadinya, Rabu (4/11/2020).