Find Us On Social Media :

6 Makanan Penyebab Kista Ovarium yang Mesti Dihindari Para Wanita

Menghindari makanan penyebab kista bisa jadi salah satu cara agar risiko tersebut tidak dialami.

GridHEALTH.id - Tak bisa dipungkiri, kista ovarium menjadi salah satu penyakit yang paling ditakuti oleh para wanita.

Diketahui, kista ovarium menurut Mayo Clinic merupakan kantong yang berisi cairan yang ada di ovarium (indung telur).

Wanita memiliki dua ovarium, masing-masing seukuran dengan kacang almon dan ada di setiap sisi rahim.

Ovarium berfungsi menghasilkan ovum atau sel telur, yang akan berkembang dan matang di ovarium hingga dikeluarkan dalam bentuk cairan haid ketika tidak dibuahi.

Kemunculannya pun memang tak menimbulkan masalah, tapi dalam beberapa kasus, kista bisa mengganggu kesehatan tubuh yang lain. 

Seperti kista pada ovarium pecah, dapat menyebabkan masalah yang serius.

Biasanya akan menyebabkan rasa sakit yang terasa pada perut atau panggul.

Penyebab kista terjadi pada wanita biasanya berkaitan dengan siklus menstruasi yang janggal.

Bisa juga karena tumbuhnya sel-sel rahim yang malah tumbuh di luar rahim (endometriosis).

Risiko wanita terkena kista ovarium akan meningkat jika memiliki masalah hormonal, kehamilan, endometriosis, dan infeksi pada panggul.

Menghindari makanan penyebab kista berikut ini bisa jadi salah satu cara agar risiko tersebut tidak dialami;

Baca Juga: Kasus Covid-19 Jateng dan DKI Jakarta Naik Drastis, Jokowi Sentil Kepala Daerah: 'Keselamatan Rakyat Adalah Hukum Tertinggi'

Baca Juga: Ini Dia Kaitan Antara Kelebihan Gula dengan Risiko Penyakit Jantung

1. Daging Merah

Makanan pertama yang perlu wanita hindari untuk menurunkan risiko kista ovarium adalah daging merah, seperti daging babi, domba, atau sapi.

Jenis daging tersebut mampu membntuk kista dan memperparah kista yang sudah ada dalam ovarium.

Tak hanya itu, daging merah juga mengandung banyak lemak sehingga tak baik untuk kesehatan.

Jika terpaksa mengonsumsi daging merah dalam suatu acara, pastikan untuk tidak makan secara berlebihan.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Lebih dari 6 Ribu, Jokowi Geram Tingkat Kesembuhan Menurun: 'Semuanya Memburuk'

2. Gorengan

Makanan penyebab kista lain yang sebaiknya tidak dikonsumsi secara berlebihan adalah gorengan.

Misalnya, ayam goreng, kentang goreng, atau jenis gorengan lainnya. Mengutip dari Superfood Sanctuary, jenis makanan itu membuat berat badan bertambah.

Selain itu, terlalu banyak makan gorengan membuat keseimbangan hormon terganggu. Kedua hal itu membuat risiko memiliki kista ovarium semakin tinggi.

Akan lebih baik jika mengganti gorengan dengan sumber makanan lain yang dimasak dengan cara yang lebih sehat.

Baca Juga: Ada Pilkada dan Libur Panjang, Pakar Epidemiologi; 'Covid-19 Bisa Meledak di Desember'

3. Pemanis Buatan

Sumber makanan lain yang bisa menyebabkan kista jadi lebih parah adalah makanan yang mengandung banyak pemanis buatan.

Beberapa jenis makanan atau minuman dengan pemanis buatan adalah minuman soda, kue, kue kering, dan lain sebagainya.

Baca Juga: Gelombang Kemunculan Kembali Covid-19 di Hampir Semua Negara Munculkan Pertanyaan, 'Berapa Lama Kita Bisa Berada di Dekat Seseorang dengan Covid-19 Sebelum Kita Terinfeksi?

4. Alkohol

Superfood Sanctuary menyebutkan bahwa alkohol bisa menyebabkan kista ovarium sehingga wanita perlu menghindarinya.

Konsumsi alkohol membuat keseimbangan hormon terganggu sehingga kista terbentuk dalam ovarium.

Jika ingin menghilangkan kista dalam tubuh, sebaiknya jangan konsumsi alkohol sama sekali.

Baca Juga: Bayi di Singapura Memiliki Antibodi Covid-19, Saat Hamil Ibunya Positif Virus Corona Baru

5. Kafein

Banyak orang sering mengonsumsi minuman berkafein agar bisa lebih berkonsentrasi dalam menyelesaikan pekerjaan.

Namun, kebiasaan itu justru sebenarnya tak baik untuk kesehatan tubuh karena bisa menyebabkan kista ovarium.

Usakan untuk menghindari teh, kopi, atau minuman berkafein lain agar kondisi kesehatan tak semakin parah.

Baca Juga: Hore... Vaksin Covid-19 Dipastikan Halal Aman, Jokowi Sudah Simulasi

6. Makanan Bertepung

Makanan penyebab kista selanjutnya yang sebaiknya Anda hindari adalah makanan bertepung, seperti kentang, pasta, roti, dan lain-lain.

Wanita perlu membatasi konsumsi makanan bertepung sehingga lonjakan insulin dan penambahan berat badan bisa dihindari. Dengan begitu, pembentukan kista juga bisa dicegah.(*)

Baca Juga: Hati-hati, Bisa Muncul Ketegangan di Tenggorokan Saat Mengenakan Masker, Jaga Kehigienisannya

 #berantasstunting

#hadapicorona

#bijakGGL