Find Us On Social Media :

Jangan Takut ke Rumah Sakit Saat Pandemi Covid-19 Jika Memang Perlu

Disinfeksi udara ruang atas di rumah sakit.

GridHEALTH.id - Rumah Sakit percaya tidak percaya selama pandemi Covid-19 ikut terdampak.

Padahal rumah sakit, walau namanya memang seram, bisa jadi lebih aman dari tempat umum lainya yang justru sering kita sambangi.

Baca Juga: Air Laut Bisa Tercemar Virus Corona? Ahli Skeptis Kalim Pemimpun Korut Kim Jong Un

Sebab, rumah sakit selalu dikontrol dan dijaga dengan ketat oleh protokol kesehatan rumah sakit.

Meski demikian, di luar pandemi sekalipun, baiknya jika tidak perlu tidak usah bertandang ke rumah sakit, apalagi bagi bayi dan balita, dan anak di bawah usia 12 tahun, pun mereka yang mempunyai masalah imunitas.

Hal yang sama sejatinya berlaku selama masa pandemi, jika memang perlu untuk ke rumah sakit, jangan takut untuk ke rumah sakit.

Baca Juga: Air Laut Bisa Tercemar Virus Corona? Ahli Skeptis Kalim Pemimpun Korut Kim Jong Un

Misal, kita harus kontrol rutin ke dokter, mengalami sakit, dan butuh pemeriksaan kesehatan secara medis.

Nah, supaya tetap aman dan nyaman ke rumah sakit di masa pandemi, kita harus mengindahkan protokol kesehatan 3M (mengenakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan).

Baca Juga: Selain Sebabkan Hipertensi, Kelebihan Garam Bisa Sebabkan Kulit Kering hingga Rambut Rontok

Juga penting sekali mentaati anjuran saat mengunjungi rumah sakit dari Dr Anita Mathew, Konsultan Senior, Dokter dan Spesialis Penyakit Menular, Rumah Sakit Fortis, Mulund seperti dimuat timesnownews berikut ini.

1. Buat janji dengan dokter

Sebelum menuju ke rumah sakit pastikan untuk membuat janji dengan dokter. Hal ini dimaksudkan supaya pasien tidak antre lama di rumah sakit.

Baca Juga: Selain Sebabkan Hipertensi, Kelebihan Garam Bisa Sebabkan Kulit Kering hingga Rambut Rontok

Ingat, menghindari antrean panjang sama dengan menjaga jarak dari pertemuan banyak orang.

Pastikan juga untuk membawa botol air minum setiap keluar rumah tak terkecuali saat di rumah sakit.

2. Note untuk ibu hamil

Baca Juga: Ada Bayi Lahir dengan Antibodi Covid-19, Ibu Hamil Wajib Konsumsi 9 Makanan Ini untuk Tingkatkan Imunitas

Usahakan untuk tidak kunjungi rumah sakit saat hamil, kecuali hal mendesak.

3. Gunakan kendaraan sendiri

Usahakan untuk gunakan kendaraan sendiri.

Baca Juga: Bila Sering Terlambat Haid, Kapan Harus Segera Pergi ke Dokter?

Jika terpaksa gunakan kendaraan umum pastikan untuk memilih transportasi umum non masal.

Hindari menyentuh area wajah saat berada di luar ruangan. Selama di kendaraan pakai masker, jaga jarak, masuk mobol ke luar mobil cuci tangan dengan handsanitizer.

4. Gunakan alat pembayaran nontunai

Baca Juga: Konsumsi Makanan Tiggi Lemak dan Gula Tak Hanya Picu Obesitas, Tapi Juga Nyeri Otot

Untuk melakukan transaksi dan menghindari kemungkinan virus menyebar melalui uang tak ada salahnya untuk gunakan nontunai.

5. Pastikan untuk menjaga jarak

Menjaga jarak jadi salah satu yang tak boleh dilupakan setiap orang jika kunjungi rumah sakit.

Pastikan untuk tetap menjaga jarak dan hindari bersentuhan dengan orang lain.(*)

Baca Juga: 4 Hal yang Perlu Diketahui Sebagai Tanda-tanda Dini Serangan Diabetes

#berantasstunting

#HadapiCorona

#BijakGGL

Artikel ini telah publish di nakita.id dengan judu; Jangan Kira Sepele, di Tengah Pandemi Covid-19 Ini Anjuran yang Harus Diterapkan Saat Berkunjung ke Rumah Sakit