GridHeALTH.id - Pemerintah Indonesia baru saja mendatangkan 1,2 juta dosis vaksin virus corona (Covid-19) buatan perusahaan China, Sinovac Biotech awal bulan Desember ini.
Namun belakangan ini beredar kabar bahwa vaksin Covid-19 Sinovac dinilai sebagai vaksin terlemah dibandingkan vaksin lainnya.
Alhasil pernyataan tersebut kembali memicu keraguan masyarakat dalam mengikuti program vaksinasi Covid-19 yang akan dilaksanakan pemerintah dalam waktu dekat ini.
Tak ingin spekulasi di masyarakat ini semakin liar, pemerintah lewat Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Badan POM, Lucia Rizka Andalusia, pun akhirnya meluruskan kabar tersebut.
Baca Juga: Terapi Uap Air Minyak Kayu Putih Ala Hotman Paris Untuk Cegah Covid-19, Ternyata Ini Khasiatnya
Baca Juga: Khasiat Dahsyat Makan Kangkung Untuk Mencegah Penuaan Dini dan 4 Manfaat Lainnya