Find Us On Social Media :

Cuci Hidung dengan Larutan Air Garam Efektif Cegah Infeksi Covid-19

Cuci hidung dengan air garam (NaCl) cara mudah dan murah cegah Covid-19 dengan efektif,

GridHEALTH.id - Cuci hidung untuk cegah infeksi Covid-19, masih belum sepopuler berkumur dengan povidone iodine.

Padahal cuci hidung alias nasal irrigation, yang biasa dilakukan oleh penderita sinusitis, efektif cegah infeksi Covid-19.

Baca Juga: Penyandang Diabetes Boleh Makan Kacang, Tapi Begini Cara Makan yang Tepat Agar Kadar Gula Darah Terkontrol

Analisis post-hoc terbaru dari Edinburgh and Lothians Viral Intervention Study (ELVIS), seperti yang dipublish di PMC, US National Library of Medicine National Institure of Health, dalam artikel ilmiahnya 'Do saline water gargling and nasal irrigation confer protection against COVID-19?' disebutkan cuci hidung rigasi hidung merupakan strategi yang sederhana, ekonomis, praktis, dan dapat diterapkan secara global dengan nilai terapeutik dan profilaksis.

Baca Juga: Jadi Masalah Kehamilan di Trimester 3, Sujud Bantu Ibu Hamil Memperbaiki Posisi Janin Sungsang

Metode ini ini sendiri pada walnya merupakan perawatan kesehatan tradisional India. Tepatnya Yoga tradisional.

Dalam bahasa Yogic cuci hidung ini disebut sebagai 'Jala-neti'.

Cara sederehana ini efektif melawan patogen yang tersimpan di mukosa hidung.

Karenanya cocok dan dapat diandalkan dalam hal pengendalian infeksi, dan hal ini sebuah intervensi yang tidak berbahaya.

Baca Juga: Obat Untuk Infeksi Covid-19, di Inggris Sudah Dianjurkan dan Disediakan Pemerintah