GridHEALTH.id - Bagi sebagian besar pasangan melakukan seks oral nampaknya menjadi rutinitas yang pantang dilewatkan saat berhubungan intim.
Namun saat pandemi virus corona (Covid-19) ini, banyak yang menyarankan praktek seks oral sebaiknya tidak dilakukan.
Sebab seks oral saat pandemi disebut-sebut dapat memudahkan penularan virus corona.
Baca Juga: Pekerja Seks Komersial Termahal Tuntut Pemerintah, Kebijakan Pandemi Covid-19 Merugikannya
Alhasil banyak pasangan yang kebingungan untuk melakukan seks oral atau tidak saat berhubungan di masa pandemi.
Mereka sangat khawatir akan penularan virus corona.
Terlebih seks oral diketahui melibatkan kontak antara cairan liur dan alat kelamin.
Sementara, salah satu medium penularan Covid-19 adalah melalui cairan liur.
Baca Juga: Predator Seks Depok Telah Cabuli 20 Anak Ingusan Gereja Tempatnya Bertugas
Jadi, wajar jika suami istri khawatir tertular virus corona melalui penis atau vagina pasangan.
Untuk menjawab kecemasan itu, dr Rino Bonti Tri HS, SpOG pun memberikan jawaban.
Dalam program Instagram Live Skata bertajuk "Amankah Berhubungan Seks Saat Pandemi", Kamis (18/6/2020), ia mengatakan bahwa sejauh ini belum ada penelitian yang menunjukkan virus corona dapat menular melalui mukosa (selaput lendir) penis atau vagina.
Baca Juga: Membuat Obat Rumahan Untuk Mengurangi Nyeri Haid, Mudah dan Murah
“Meskipun belum terbukti virus dapat menginfeksi mukosa penis atau vagina, selama berhubungan seks kan kita kontak erat dengan pasangan, bernapas dekat sekali dengan pasangan. Ya, (potensi) tertularnya lewat udara napas yang masuk ke saluran pernapasan pasangan,” jelas dr Bonti.
Saat seks oral, lanjutnya, tangan dapat menyentuh air liur pasangan di alat kelamin, kemudian tangan menyentuh mulut, hidung, dan mata sehingga dapat terinfeksi virus.
Baca Juga: BPOM Resmi Terbitkan Izin Darurat Penggunaan Vaksin Sinovac, Efikasi 65,3 Persen
Penularan Covid-19 juga bisa terjadi jika salah satu pasangan memiliki mobilitas tinggi di tempat yang berisiko terjadi penularan Covid-19.
Oleh karena itu, ada baiknya melakukan tes swab PCR terlebih dahulu untuk mendeteksi apakah kita terinfeksi virus corona atau tidak.
Baca Juga: Dua Hari Lagi Vaksinasi Covid-19, Jokowi Dikabarkan Terima Vaksin yang Berbeda, Benarkah?
Jika terkonfirmasi positif, kita dapat segera berobat dan mencegah penularan ke pasangan serta orang lain.
Apabila salah satu pasangan pernah terkonfirmasi positif Covid-19, lebih baik menunggu sampai hasil tes swab dinyatakan negatif selama dua kali berturut-turut.
Hal ini untuk memberikan rasa nyaman dan aman saat berhubungan badan, terutama seks oral.(*)
Baca Juga: Apakah Sudah Ditaati? Setiap Pilot dan Awak Kabin Harus Tes Kesehatan Sebelum Terbang
#berantasstunting
#hadapicorona
#BijakGGL
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Benarkah Seks Oral Dapat Menularkan Virus Corona?"