Bahkan, virus corona telah menewasklan setidaknya hampir 2 juta jiwa di seluruh dunia selama setahun ini.
Melihat hal tersebut, Mike seakan pesimis jika pandemi Covid-19 akan mereda di tahun 2021.
"Kami memasuki tahun kedua ini, bisa jadi lebih sulit, mengingat dinamika penularan dan beberapa masalah yang kami lihat," kata pejabat tinggi WHO Mike Ryan, dikutip dari Reuters.
Baca Juga: Tak Hanya Tenaga Kesehatan, Karyawan Juga Bisa Dapat Vaksinasi Covid-19, Tergantung Perusahaan
Mike menyebutkan, daerah yang kemungkinan sulit menghentikan pandemi Covid-19.
"Pastinya di belahan bumi utara, khususnya di Eropa dan Amerika Utara, kami telah melihat badai musim dingin, orang-orang masuk, peningkatan campuran sosial dan kombinasi faktor-faktor yang telah mendorong peningkatan penularan di banyak, banyak negara," kata Ryan.
Tak jauh beda dengan Ryan, Kepala teknis WHO untuk Covid-19, Maria Van Kerkhove mengatakan bahwa setelah liburan akhir tahun, situasi di beberapa negara di dunia semakin memburuk.
Pasalnya, setelah selesainya liburan, laju penularannya meningkat.