Find Us On Social Media :

Belum Diperiksa, Wanita Ini Ceritakan Sudah Dapat Hasil Swab Test di Bandara Soekarno Hatta, Petugas Langsung Kena Sanksi

Wanita ini ceritakan belum tes Covid-19 tapi sudah dapat hasil swab test di Bandara Soekarno Hatta

GridHEALTH.id -  Lagi-lagi, Bandara Internasional Soekarno Hatta digegerkan terkait masalah layanan swab test.

Bukan pungli atau pelcehan yang terjadi seperti beberapa waktu lalu, kini Bandara Soekarno Hatta kembali diterpa isu mengenai kelalaian petugas swab test.

Baca Juga: Ramai Pemalsuan Surat Rapid Test Antigen Rp 1 Juta, Pihak Bandara Terapkan Sistem Baru Mulai Februari 2021

Diketahui, seorang wanita menceritakan bahwa dirinya sudah mendapat hasil swab test negatif Covid-19, meski belum menjalani pemeriksaan.

Melalui TikTok, wanita dengan akun @jessicasugiharta tersebut mengunggah hasil swab antigen negatif tanpa tes di Terminal 3, Bandara Soekarno Hatta, dan memberikan kronologi kejadian yang viral tersebut, Jumat (29/1/2021).

Baca Juga: Idap Penyakit Sama dan Wafat di Hari yang Sama, Prediksi Mbak You Seolah Jadi Nyata: 'Ada Pelawak yang Meninggal'

Dalam video kronologi yang mencapai 4 bagian, Jessica menceritakan kronologi hasil swab antigen mulai dari awal kejadian hingga pihak laboratorium meminta menghapus video yang diunggahnya.