Dilansir dari Kopas.com, sebuah penelitian menyebut bahwa salah satu manfaat minyak kelapa murni adalah sebagai antikuman.
Hal ini karena 50 % penyusun VCO adalah asam laurat, asam lemak jenuh yang dengan mudah disintesis oleh tubuh.
Ketika tubuh mencerna asam ini akan terbentuk monolaurin.
Baik asam laurat atau monolaurin dapat membunuh kuman berbahaya seperti bakteri, virus, dan jamur.
Baca Juga: Catat, Orang-orang Yang Pernah Terkena Covid-19 Ternyata Aman dan Perlu Divaksin Corona
Tak heran jika minyak kelapa murni termasuk dalam daftar 14 komponen herbal yang dianggap sebagai imunomodulator atau meningkatkan daya tahan tubuh pada pasien Covid-19, bersama dengan ekstrak daun jambu biji, jamu purwarupa, hingga minyak atsiri daun eucalyptus.
Kelebihan lain dari minyak kelapa murni adalah aman untuk ibu hamil dan anak-anak. Sehingga dapat dikonsumsi sehari-hari sebagai bagian dari gaya hidup sehat.
Meski demikian, menurut Komisaris PT Deva Oil Indonesia, produsen Concos VCO, Kusmiyati, pilih produk yang dibuat dari bahan berkualitas dan cara pengolahan yang tepat.
“Selalu pilih produk yang sudah terdaftar di Badan POM dan mendapat sertifikat halal,” kata Kusmiyati.
Baca Juga: Minum Segelas Air Putih Menjelang Tidur Baik Untuk Detoksifikasi