Find Us On Social Media :

Hobi Makan Rambut Sampai Dinding Perutnya Robek, Gadis Ini Ternyata Mengidap Sindrom Rapunzel

Seorang gadis remaja mengidap sindrom rapunzel.

GridHEALTH.id - Nyawa seorang gadis di Inggris hampir saja melayang akibat hobi aneh yang dimilikinya.

Dimana gadis yang tidak disebutkan namanya iitu hobi makan rambutnya sendiri atau dalam istilah medis disebut sebagai sindrom rapunzel.

Akibat hobi makan rambutnya itersebut, ia bahkan mengalami robek di dinding perutnya.

Dilansir Kompas.com dari laporan jurnal BMJ Case Reports yang diterbitkan 9 Februari 2021 lalu, awalnya gadis itu mengalami dua kali pingsan, yang membuat wajah dan kulit kepalanya memar saat jatuh.

Baca Juga: 7 Masalah Kesehatan Mental yang BIsa Dialami Ibu Hamil, 15 Persen Perempuan Mengalaminya

Ia pun kemudian dilarikan ke rumah sakit. Saat pemeriksaan, ditemukan keanehan karena adanya massa di area perutnya.

Si gadis pun jujur bahwa ia memiliki hobi makan rambutnya sendiri dan dalam 5 bulan terakhir ia mengalami sakit perut yang terus menerus.

Bahkan pada dua minggu sebelum ke rumah sakit, kondisinya semakin buruk.