Find Us On Social Media :

Doni Monardo Sebut Ada WNA Dinyatakan Negatif Covid-19 di Negara Asal, Sampai Indonesia Ternyata Positif

Suasana di bandara Soekarno Hatta. Satgas Penanganan Covid-19 memberi perhatian serius terhadap kedatangan WNA yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Dalam hal penanganan Covid-19, Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Doni Monardo mengatakan pemerintah memberikan perhatian serius terhadap kedatangan orang dari luar negeri.

 

Sebabnya, menurut Doni, tidak sedikit warga negara asing (WNA) yang terkonfirmasi positif Covid-19 setelah sampai di Indonesia.

Padahal WNA yang positif itu mengantongi surat bebas Covid-19 dari negara asal, sehingga bisa terbang ke tanah air.

Hal tersebut disampaikan Doni dalam rapat kerja antarlembaga dengan Komisi IX tentang Evaluasi Penanganan Covid-19 Setahun di gedung DPR, Jakarta, Senin (15/03/2021).

"Ternyata setelah dilakukan pemeriksaan ada yang positif, baik pada pemeriksaan pertama dan kedua," kata Doni.

Pemerintah, kata Doni, telah melakukan upaya antisipasi bagi WNA atau Warga Negara Indonesia (WNI) yang datang ke tanah air dan terkonfirmasi positif Covid-19. Salah satunya yakni menyiapkan tempat karantina di Wisma Pademangan, Jakarta.

Baca Juga: Menyisir Tak Boleh Sembarangan, Ada Tekniknya Agar Rambut Tidak Rontok

Baca Juga: Studi: Diet Ketogenik Bisa Turunkan Risiko Kanker Paru-paru

"Ini adalah prioritas kami, upaya kami untuk bisa membatasi, melakukan pemeriksaan," ujar mantan Komandan Paspampres dan Danjen Kopasus itu.