Find Us On Social Media :

Catat, Inilah Hal yang Dilarang Sebelum dan Sesudah Disuntik Vaksin Covid-19

Vaksinasi Covid-19 dilaksanakan di Gedung Bank Indonesia Provinsi Bali.

GridHEALTH.id - Vaksinasi yang tengah dilakukan dibanyak negara saat ini, tidak hanya bertujuan untuk memutus rantai penularan virus corona (Covid-19).

Tapi juga dalam jangka panjang untuk mengeliminasi bahkan membasmi penyakit itu sendiri.

Dalam praktiknya, vaksinasi tidak bisa dilakukan sembarangan.

Baca Juga: Jokowi Tunjuk Pesantren di Jatim Sebagai Penerima Vaksin AstraZeneca, Para Kyai Setuju

Bagi orang yang diperbolehkan disuntik vaksin Covid-19, ada beberapa hal penting yang perlu diperhatikan.

Seperti adanya hal yang dilarang dilakukan baik sebelum dan sesudah disuntik vaksin Covid-19.

Tujuannya, agar vaksin dapat bekerja secara efektif dan efisien pada tubuh.

Mengutip Kontan.co.id dari Best Life (22/3/2021), usahakan untuk tidak melakukan olahraga berat dua jam sebelum dan sesudah mendapat suntikan vaksin Covid-19.

Jika kita melakukan kegiatan itu, aliran vaksin dalam tubuh akan terganggu.

Vaksin masuk ke tubuh pertama kali melalui otot.

Setelah itu, vaksin akan masuk ke aliran darah supaya sistem imun tubuh bisa melawan virus corona.

Baca Juga: Pertanyaan Awam, Bagaimana Jika Terlambat Vaksin Covid-19 Dosis Kedua?

Namun, saat kita melakukan olahraga, aliran tersebut berpotensi mengalami gangguan.

Olahraga menyebabkan denyut jantung meningkat sehingga aliran darah menuju otot meningkat pula.

Hal itu menyebabkan aliran darah yang membawa vaksin mengalir lebih cepat.

Supaya tidak mengalami efek samping yang tidak diinginkan, cobalah untuk menghindari hal tersebut.

Selain itu, olahraga berat juga memicu kemunculan stres dalam tubuh.

Saat hal itu terjadi, efektivitas sistem imun tubuh untuk mengadopsi kemampuan vaksin dapat berpengaruh.

Baca Juga: Wanita Mengalami Efek Samping Vaksin Covid-19 yang Lebih Kuat, Studi

Tidak hanya olahraga berat, kita pun perlu menghindari aktivitas lain yang cukup berat.

Kita tetap bisa berolahraga sebelum mendapat vaksin Covid-19. Syaratnya, hanya perlu melakukan hal itu 24 jam sebelum jadwal vaksin.

Selain itu, mencukupi waktu tidur yang berkualitas juga bisa meningkatkan efektivitas vaksin karena mampu menguatkan sistem imun tubuh.

Baca Juga: Penduduk Berusia 18-59 Tahun Ini Ternyata Tidak Bisa Divaksin Covid-19, PAPDI Beri Peringatan

Untuk mengurangi rasa sakit di bagian tubuh yang menjadi bekas suntikan, kita perlu menggerakkan lengan.

Tujuannya agar tidak ada lebih banyak darah yang mengalir ke lengan sehingga rasa sakit dan rasa tidak nyaman bisa bekurang.

Setelah mendapat suntikan vaksin Covid-19, Best Life merekomendasikan untuk tetap mengontrol efek samping vaksin yang dialami.

Selain itu, cobalah untuk melakukan olahraga ringan.

Misalnya, berjalan di tama atau melakukan gerakan yoga yang tidak membutuhkan banyak energi.(*)

Baca Juga: Ini Akibatnya Jika Begadang Sebelum Disuntik Vaksin Covid-19, Bukan Masalah Boleh Tidak Boleh

 #berantasstunting

#hadapicorona

#BijakGGL

Artikel ini telah tayang di Kontan.co.id dengan judul Sebelum dan sesudah mendapat vaksin Covid-19, jangan lakukan ini