Find Us On Social Media :

7 Gejala Diabetes pada Anak dan Penyebabnya, Serta Pencegahannya

Anak sering merasa lelah, bisa jadi gejala diabetes pada anak.

GridHEALTH.id - Diabetes tidak hanya menyerang orang dewasa dan lansia, tapi juga bisa menyerang anak-anak hingga remaja.

Biasanya diabetes yang diderita anak adalah Diabetes tipe 1. Diabetes tipe 1 pada anak-anak adalah suatu kondisi di mana tubuh anak tidak lagi memproduksi hormon penting yaitu insulin.

Baca Juga: Prioritas Utama Vaksin Gotong Royong Industri Manufaktur, KADIN Sediakan 7,5 Juta Dosis

Padahal insulin dibutuhkan untuk bertahan hidup. Jika suplai insulin tidak ada atau hilang, perlu diganti dengan suntikan atau pompa insulin.

Diabetes tipe 1 pada anak-anak dikenal sebagai diabetes remaja atau Insulin-dependent diabetes mellitus (IDDM).

Dikutip dari Mayoclinic, Selasa (11/5/2021), diagnosis diabetes tipe 1 pada anak bisa sangat berat, terutama pada tahap awal.

Orang tua dan anak harus belajar cara memberi suntikan, menghitung karbohidrat, dan memantau gula darah.

Sayangnya hingga saat ini tidak ada obat untuk diabetes tipe 1 pada anak-anak.

Tapi untungnya kita bisa mendeteksi gejala diabetes pada anak sejak dini, supaya bisa segera diatasi.

Baca Juga: Berapa Gula Darah Normal Pria Dewasa? Komedian Sapri Pantun Tutup Usia Gula Darahnya 1100 mg/dL