Find Us On Social Media :

Kenali Perbedaan Mata Rabun Tanda Diabetes dengan Miopia dan Hipermetropi

Perbedaan mata rabun akibat diabetes, miopia, dan hipermetropi

Mata rabun akibat miopia

Melansir laman Mayo Clinic, rabun jauh (miopia) adalah kondisi penglihatan umum di mana seseorang dapat melihat objek di dekat dengan jelas, tetapi objek yang lebih jauh buram.

Hal ini terjadi ketika bentuk mata menyebabkan sinar cahaya membelok (membiaskan) secara tidak benar, memfokuskan gambar di depan retina, bukan di retina.

Baca Juga: Dianggap Data Covid-19 Tak Sesuai dengan Kenyataan di Lapangan, Satgas: 'Kami Terus Memperbaiki Sistem Pencatatan'

Adapun tanda dan ciri-ciri mata rabun akibat miopia, yaitu:

Penglihatan kabur saat melihat objek yang jauh- Sering menyipitkan mata atau menutup sebagian kelopak mata untuk melihat dengan jelas- Sakit kepala yang disebabkan oleh kelelahan mata- Kesulitan melihat saat mengemudikan kendaraan, terutama pada malam hari- Berkedip berlebihan- Sering menggosok mata.

Untuk mengatasi miopia, seseorang disarankan untuk menggunakan kacamata, lensa kontak, atau operasi lasik.