Find Us On Social Media :

Hati-hati Penyakit Infeksi pada Lansia Sebabkan Gangguan Mental Serius

Penyakit infeksi saluran kemih pada lansia memengaruhi mental

GridHEALTH.id - Semakin bertambahnya usia seseorang, tak menutup kemunngkinan akan mengalami berbagai macam penyakit infeksi.

Beberapa penyakit infeksi yang menyerang para lanjut usia atau lansia ini rupanya bisa menyerang otak sehingga memengaruhi fungsi kognitif.

Baca Juga: 7 Cara Atasi Penyakit Infeksi Saluran Kemih Setelah Melahirkan

Misalnya infeksi saluran kemih (ISK).

Meski penyakit infeksi saluran kemih ini berada jauh dari bagian kepala atas, namun ISK pada lansia dapat menyebabkan gangguan mental serius.

Baca Juga: Baru 4 Persen Orang Indonesia Dapat Vaksin Covid-19, WHO: Setiap Negara Harus Sudah Vaksinasi pada September 2021

Menurut National Institute on Aging, infeksi saluran kemih adalah jenis infeksi bakteri yang paling umum pada lansia, memengaruhi setidaknya 10% pria dan 20% wanita di usia lebih dari 65 tahun.

ISK dapat menyebabkan kebingungan mendadak (juga dikenal sebagai delirium) pada lansia.

Delirium adalah gangguan mental serius yang menyebabkan penderita mengalami kebingungan parah dan berkurangnya kesadaran terhadap lingkungan sekitar.

Berdasarkan laman Alzheimer's Society, lansia yang menderita infeksi saluran kemih dapat mengalami perubahan perilaku yang tiba-tiba dan tidak dapat dijelaskan, seperti peningkatan kebingungan, agitasi, atau penarikan diri.

Baca Juga: 144 Balita di Jakarta Positif Covid-19, Ahli: Anak Terpapar Corona Lebih Berisiko Meninggal

Lansia mungkin tidak dapat mengomunikasikan apa yang mereka rasakan, oleh karena itu sangat membantu untuk mengetahui gejala ISK.

Adapun gejala infeksi saluran kemih pada lansia, di antaranya:

Untuk itu, mencari bantuan medis untuk memastikan lansia mendapatkan perawatan yang benar.

Selain mencari pertolongan medis, para lansia diharap dapat mengatasi penyakit infeksi satu ini.

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Clinics menyarankan lansia untuk mengonsumsi jus cranberry.

Jus cranberry adalah salah satu perawatan alami yang paling ampuh untuk mengatasi ISK, membantu membersihkan infeksi umum, dan mempercepat waktu pemulihan luka.

Baca Juga: Pasca Pecah Rekor Kasus Covid-19 di Indonesia, WHO Minta Terapkan PSBB

Penelitian tersebut menunjukkan, jus cranberry mengandung senyawa yang dapat mencegah sel E. coli menempel pada sel di saluran kemih.

Jus cranberry juga mengandung antioksidan, termasuk polifenol, yang memiliki sifat antibakteri dan anti-inflamasi.

Cukup minum sekitar 400 ml setidaknya 25 persen jus cranberry setiap hari untuk mencegah atau mengobati ISK.

Selain itu, para lansia bisa juga memperbanyak konsumsi probiotik, seperti keju, yoghurt, kefir, dan produk susu fermentasi lainnya.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Lebih dari 12 Ribu, Epidemiolog: Indonesia Dekat Titik Jenuh, Benarkah Sudah Berada di Puncak Corona?

Melansir laman WebMD, makanan yang mengandung probiotik dapat dapat membantu menjaga saluran kemih tetap sehat dan bebas dari bakteri berbahaya.

Secara khusus, sekelompok bakteri baik, seperti lactobacillus dapat membantu mengobati dan mencegah ISK.

Namun sebelum mengonsumsi kedua minuman tersebut, lansia sebaiknya memeriksakan diri terkait penyakit infeksi saluran kemih yang dapat menyebabkan gangguan mental serius tersebut. (*)

Baca Juga: Indonesia Kembali Pecah Rekor, Masuk 10 Negara Dengan Kasus Covid-19 Mingguan Tertinggi di Dunia

#hadapicorona #bijakGGL