GridHEALTH.id - Batu ginjal, juga dikenal sebagai nefrolitiasis, terbentuk ketika ada peningkatan zat pembentuk batu dalam urine atau penurunan volume urine.
Endapan keras ini, jika tidak ditangani tepat waktu dapat menimbulkan komplikasi seperti penyumbatan saluran kemih.
Dilansir dari WebMD, tanda-tanda lain yang menunjukkan batu ginjal meliputi:
– Nyeri di punggung, perut, atau samping
– Sensasi terbakar atau nyeri saat buang air kecil
– Sering buang air kecil dan mendesak
- Darah dalam urine
– Perasaan pengosongan kandung kemih yang tidak lengkap
– Urine berbau atau keruh
Baca Juga: Tak Disangka, Menikmati Kopi di Pagi Hari Bantu Cegah Batu Ginjal
Baca Juga: Selesai Jalani Persalinan Caesar? Ini Hal yang Perlu Diketahui Untuk Mencegah Infeksi C-Section
- Mual dan muntah
– Menggigil dan demam
Deteksi dini sangat penting dalam pengobatan batu ginjal. Bersama dengan pengobatan atau saran dokter, kita juga dapat menerapkan 5 cara alami membersihkan batu ginjal ini;
1. #Jus lemon
Lemon adalah salah satu barang yang paling umum ditemukan di dapur. Menambahkan sedikit jus lemon ke dalam setiap gelas air sangat membantu melawan batu ginjal.
Lemon mengandung senyawa sitrat, yang mencegah pembentukan batu kalsium di dalam ginjal.
Selain itu, sitrat juga membantu memecah batu yang lebih kecil yang sudah ada di dalam ginjal. Hal ini menyebabkan batu keluar melalui urine.
2. #Cuka sari apel
Cuka sari apel juga mengandung asam sitrat yang membantu dalam melarutkan batu ginjal.
Baca Juga: Dosis Obat, Hanya 13% Dari Resep Antibiotik Rawat Jalan yang Tepat, Studi
Baca Juga: 3 Tips Cara Menyuntikkan Insulin dengan Benar Bagi Penyandang Diabetes
Produk ini juga dapat membantu membuat darah menjadi alkali dan meningkatkan kadar asam di perut. Oleh karena itu, mencegah pembentukan batu tambahan di dalam ginjal juga.
Namun, pastikan tidak mengonsumsi cuka sari apel dalam jumlah berlebihan setiap hari, karena hal itu dapat menyebabkan osteoporosis dan kadar kalium yang rendah. Penyandang diabetes juga harus menjauhi konsumsi cuka sari apel.
3. #Minum air kelapa
Kita akan sering kencing bila minum air kelapa dan ini baik untuk ginjal. Selanjutnya, potasium di dalamnya akan membantu alkalinisasi urine asam yang membantu menghancurkan batu ginjal.
4. #Bubuk soda kue
Kandungan asam urine yang menyebabkan pembentukan batu dapat diturunkan dengan alkalinitas soda kue.
Oleh karena itu, dapat bermanfaat karena batu-batu itu bisa melewati sistem kemih jika kadarnya turun. Campurkan sedikit soda kue ke dalam air hangat dan minumlah.
Baca Juga: Sibuk Googling Penyakit di Internet Bisa Munculkan Hipokondria
Baca Juga: Penyakit Lansia, 8 Penyebab Malnutrisi yang Perlu Diwaspadai
5. #Jus rumput gandum (wheatgrass)
Wheatgrass mengandung senyawa dan antioksidan yang meningkatkan produksi urin dan memungkinkan batu ginjal keluar lebih mudah sekaligus mengurangi risiko pembentukannya. (*)
#berantasstunting #hadapicorona #bijakGGL