Find Us On Social Media :

Punya Info Rahasia Covid-19, Pejabat Intel Senior China Ini Dilaporkan Membelot ke Amerika Serikat

Foto ini diduga Wakil Menteri Keamanan Negara Dong Jingwei, yang membelot ke Amerika Serikat.

GridHEALTH.id - Media sosial China kini sedang dibuat heboh oleh informasi da pejabat negara yang membelot.

Beritanya, seorang pejabat keamanan atau intel senior China dilaporkan telah membelot ke Amerika Serikat.

Baca Juga: 2,62 Miliar Dosis Vaksin Sudah Disebar di Seluruh Dunia, 1 Miliarnya Sudah Disuntikan ke Masyarakat China

Bahkan pejabat itu disebut-sebut memiliki info rahasia perihal virus corona (Covid-19).

Menurut laporan telegraph.co.uk (18/6/2021), pejabat China tersebut adalah Wakil Menteri Keamanan Negara Dong Jingwei (57).

Spy talk, bulletin yang meliput intelijen AS, menyebutkan bahwa Dong mungkin diam-diam melakukan perjalanan dari Hong Kong ke Amerika Serikat pada 10 Februari lalu.

Ia melarikan diri bersama putrinya, Dong Yang.

Desas-desus pembelotan Dong pertama kali beredar di platform media sosial berbahasa China, seperti dilaporkan Liberty Times Taiwan, Sabtu (19/6/2021).

Laporan ini mengutip aktivis pro-demokrasi Tiongkok di luar negeri yang mengklaim ada bukti ayah dan anak perempuannya itu pergi dari Hong Kong dengan "informasi yang relevan dari Institut Virologi Wuhan.”.

Baca Juga: Inggris Kontra dengan Amerika, Menurut Perdana Menteri Boris Johnson Covid-19 Bukan dari China