3. Jus kiwi
Kiwi salah satu buah yang baik dikonsumsi oleh penderita diabetes melitus. Buah kiwi mengandung zat besi, asam folat, kalsium, vitamin C, serat, dan antioksidan.
Kandungan tersebut dipercaya mampu memperlambat laju penyerapan glukosa di dalam tubuh.
Jus kiwi tidak hanya bermanfaat untuk terapi mengobati diabetes melitus tapi juga bisa menurunkan tekanan darah tinggi.
Berikut bahan dan cara membuat jus kiwi yang bermanfaat sebagai obat diabetes melitus dan tekanan darah tinggi,
Sediakan Kiwi 75 gram dan Air matang 125 ml.
Cara membuatnya, cuci dan kupas kiwi. Setelah itu masukkan kiwi dan air ke dalam blender dan buat jus kiwi.
Setelah tercampur dan halus, minum jus kiwi dengan segera.
4. Jus buah naga
Mengutip dari buku berjudul Khasiat Ampuh Buah Naga dan Delima karya Dani Hendarto, buah naga putih mengandung protein, tinggi serat, karoten, kalsium, zat besi, vitamin B, dan vitamin C.
Karena kandungan itulah buah naga memiliki khasiat menyeimbangkan gula darah, melancarkan pencernaan, menyembuhkan rematik dan asam urat, dan menurunkan kadar kolesterol.
Alih-alih langsung dikonsumsi, penyandang diabates melitus bisa mengolah buah naga menjadi jus. Rasa jus buah naga lebih nikmat dan segar.
Berikut bahan dan cara membuat jus buah naga sebagai obat diabates melitus dikutip dari buku berjudul Taklukkan Diabetes Dengan Terapi Jus.
Sediakan Buah naga 200 gram daan Air 200 ml.
Kita blender buah naga dengan air sampai halus. Setelah itu, minum jus buah naga dengan segera.(*)
Baca Juga: Rutin Minum Air Rebusan Pare Setiap Hari, Jangan Kaget saat Rasakan Efek Luar Biasa pada Tubuh!
#berantasstunting
#hadapicorona
#BijakGGL