Find Us On Social Media :

Khasiat Air Rebusan Serai, Obat Batuk Alami, Begini Cara Membuatnya

Khasiat Air Rebusan Serai untuk meredakan batuk.

GridHEALTH.id - Ada cukup banyak banyak bahan alami yang bisa dijadikan obat batuk alami.

Salah satu yang bisa kita manfaatkan untuk meredakan batuk adalah air rebusan serai.

Diijelaskan laman mayoclinic.org (13/6/2020), bahwa batuk merupakan respon alami tubuh dalam melawan berbagai gangguan kesehatan, baik itu oleh virus maupun bakteri.

Jadi untuk mengtasi batuk bukan dengan menghentikannya.

Tapi gunakan yang bisa 'membersihkan' faktor penyebab iritasi, seperti lendir yang mengganggu saluran pernapasan.

Nah, air rebusan serai bisa menjadi pilihan.

Baca Juga: Mandi Dengan Air Rebusan Serai, Jangan Kaget Khasiatnya Luar Biasa Bagi Tubuh

Diketahui, serai sudah populer dalam dunia pengobatan herbal sejak dahulu kala.

Serai termasuk bahan alami yang efektif meredakan batuk.

Hal itu seperti dijelaskan buku berjudul Sehat Alami dengan Herbal: 250 Tanaman Berkhasiat Obat karya Gagas Ulung, Pusat Studi, yang dilansir dari Kontan.co.id (8/2/2021)

Dalam buku tersebut disebutkan bahwa serai mengandung minyak atsiri dan antioksidan.

Kedua kandungan tersebutlah yang dapat membantu meredakan batuk yang dialami.

Untuk membuat obat batuk alami dari sereh ini cukup mudah, karena bisa dibuat sendiri di rumah.

Baca Juga: Air Rendaman Serai Ampuh Mengatasi Asam Urat, Cukup 2 Batang Untuk 500 ml

Bahan yang harus disediakan:

- Serai segar 600 gram (keringkan)

- Air matang secukupnya

Cara membuatnya, cuci serai yang sudah dikeringkan.

Setelah itu, rebus serai dengan air secukupnya sampai mendidih.

Ketika sudah matang, saring dan minum selagi hangat.

Namun bila batuk tidak kunjung sembuh, ada baiknya kita mengunjungi dokter untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut.(*)

Baca Juga: 12 Manfaat Serai Bagi Kesehatan, Mulai dari Pencegahan Hingga Pengobatan

#berantasstunting

#hadapicorona

#BijakGGL